Curupekspress.bacakoran.co - Memudahkan konsumen memiliki sepeda motor baru pada momen lebaran 2024, PT. Yamaha Indonesia Motor Mfg bersama perusahaan leasing BAF menggelar program “Tukar Tambah”.
Program Tukar Tambah motor lama ke baru itu berlaku selama periode Maret – April 2024
Melalui program tersebut, konsumen Yamaha bisa menukarkan motor lamanya dengan yang baru, sekaligus mendapatkan potongan tenor 5 bulan.
Selain itu, tersedia juga beragam hadiah langsung seperti helm, jaket, t-shirt, dan berbagai jenis apparel resmi Yamaha lainnya.“Momen libur lebaran merupakan waktu permintaan terhadap sepeda motor sedang tinggi-tingginya.
BACA JUGA:Ford Banting Setir ke Hybrid
Karena selain daya beli yang meningkat, kebutuhan mobilitas masyarakat juga sangat tinggi pada periode tersebut,” ungkap Asst. General Manager CS Division, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg Frengky Rusli, dalam keterangannya, Jumat.
Program Tukar Tambah berlaku untuk pembelian sepeda motor di kategori MAXi, Classy, dan juga Generasi 125 yang meliputi XMax Connected, NMax 155, Aaerox 155, Grand Filano Hybrid, Fazzio Hybrid, dan juga Gear 125.
Syarat dan ketentuan mengikuti program Tukar Tambah sangat mudah, yaitu berlaku untuk semua merek dan tipe motor, dan dilakukan di dealer Flagship Shop Jakarta & Mekar Bintaro.