Aki Ajo Manajer Tim KTM Musim Depan

Kamis 03 Oct 2024 - 19:30 WIB
Reporter : gale
Editor : radian

BACAKORANCURUP.COM - Tim pabrikan KTM akan mengesahkan manajemen baru pada 2025. Setelah berbagai spekulasi, mereka menunjuk Aki Ajo sebagai manajer tim mulai musim depan. 

Aki Ajo sebelumnya adalah kepala tim dan CEO Ajo Racing Motorsport. Itu merupakan tim satelit KTM yang berlaga di Moto2 dan Moto3. Ia sudah lama dikait-kaitkan dengan peran pimpinan KTM. 

Ajo menggantikan Francesco Guidotti yang menjabat sejak bergabung dengan KTM pada 2022. Kepergian Guidotti diumumkan pada Minggu malam di tengah pergelaran GP Indonesia di Sirkuit Mandalika akhir pekan lalu.

"Kami memiliki hubungan khusus dan kolaborasi yang sangat erat dengan Aki, sehingga kami merasa ini adalah keputusan terbaik untuk memajukan proyek MotoGP," kata direktur motorsport KTM Pit Beirer, seperti dikutip Crash.

BACA JUGA:Megawati Bawa Red Sparks Melaju ke Semifinal KOVO Cup

BACA JUGA:Piala Suhandinata 2024, Indonesia Jumpa India di Perempat Final

"Aku sudah bilang sebelumnya, dan akan bilang lagi. Aku percaya pada kami ketika kami baru saja mulai terorganisir di paddock ini. Jadi kepercayaan dan persahabatan tidak tertandingi," ucap Pit Beirer.

Profil Aki Ajo, mantan rider yang bakal pimpin KTM musim depan.-KTM-

"Kesuksesan timnya (Ajo Motorsport) sudah membuktikannya sendiri. Ia telah memenangkan gelar dua pembalap yang akan ada di pitbox kami tahun depan. Tapi itu hanya sedikit bagian dari keahlian yang akan ia bawa," papar Beier.

Tahun depan, tim pabrikan KTM masih mengandalkan Brad Binder dan Pedro Acosta. Binder pernah juara Moto3 2016 bersama Ajo. Sedangkan Pedro Acosta adalah juara Moto2 2023.

Acosta musim ini membuktikan diri sebagai anak ajaib. Sebagai rookie, ia sudah tiga kali naik podium. Salah satunya adalah jadi runner-up GP Amerika Serikat pada April lalu. 

"Kami tahu bahwa kami dapat mengandalkan banyak silsilah. Dan tentu saja, Aki mengetahui perusahaan kami dan cara kami berlomba," jelas Pit Beirer

Kategori :