Huawei Luncurkan Tablet Baru ! Penuh Dengan Performa Premium

IST Huawei MatePad Pro 13.2 (2025), tampil dengan performa dan teknologi canggih--
BACAKORANCURUP.COM - Huawei baru saja meluncurkan MatePad Pro 13.2 (2025), yaitu tablet flagship yang dirancang untuk menghadirkan pengalaman kerja dan hiburan tingkat tinggi.
Dilansir dari gadget.viva.co.id, Tablet ini diperkenalkan pada 26 November 2024, perangkat yang paling menonjol ialah layar OLED fleksibel berukuran 13,2 inci, resolusi 2.8K, dan refresh rate 144Hz, yang memberikan visual tajam dengan warna akurat.
Disuguhi dengan desainnya yang hampir tanpa bezel, tablet ini menawarkan rasio layar ke bodi 94% untuk tampilan lebih imersif. Bahkan pada Varian PaperMatte Edition sudah dilengkapi permukaan anti silau yang mirip dengan tekstur kertas untuk kenyamanan membaca dan menulis.
Salah satu fitur unggulan Huawei MatePad Pro 13.2 (2025) adalah generasi ketiga dari stylus M-Pencil. Pena digital yang memiliki latensi rendah dan presisi tinggi, cocok untuk pekerjaan kreatif seperti menggambar dan desain grafis.
BACA JUGA:Terlihat Sama Antara Smart TV, Android TV, dan Google TV, Ketahui Bedanya Sebelum Membeli
BACA JUGA:Ini Dia 5 Rekomendasi Samsung Terlaris, Cocok Buat Kamu!!
Tablet ini juga ditenagai dengan baterai besar 10.100mAh, teknologi Turbo Charging 100W, mampu mengisi daya hingga 85% hanya dalam 40 menit. Meskipun spesifikasi prosesor belum diungkap, Huawei mengklaim performanya mampu menangani multitasking berat dengan lancar.
Huawei MatePad Pro 13.2 hadir dengan kamera belakang 13MP, kamera sudut lebar 8MP, dan kamera depan 16MP untuk video call berkualitas tinggi. Tablet ini mendukung konektivitas Wi-Fi 6 dan komunikasi satelit ganda, memastikan koneksi stabil bahkan di lokasi terpencil.
Tablet ini tersedia dalam beberapa warna, yaitu warna Ink Stone Black, White, dan Gold dengan beberapa konfigurasi memori. Harga mulai dari sekitar Rp11 juta untuk model dasar hingga Rp22 juta untuk edisi kolektor dengan kapasitas penyimpanan hingga 1TB.
Huawei MatePad Pro 13.2 (2025) dapat menjadi pilihan ideal bagi profesional dan kreator yang membutuhkan perangkat multifungsi dan inovatif. Dengan spesifikasi canggih dan desain premium, tablet ini memperkuat posisi Huawei di pasar tablet kelas atas.