BPI Danantara Gunakan Dividen BUMN untuk Investasi, Bukan Dana Perbankan !

IST Rosan Roeslani selaku Chief Executive Officer BPI Danantara, sumber foto @rosanroeslani--

 

Rosan menegaskan bahwa pengelolaan dana investasi dilakukan secara transparan dan profesional agar dapat memberikan manfaat optimal bagi perekonomian Indonesia.

BPI Danantara memiliki sistem pengawasan berlapis dalam pengelolaan dana investasinya. Struktur organisasi ini mencakup berbagai level, mulai dari CEO, Chief Investment Officer, hingga tim pengawas internal yang bertugas memastikan investasi dilakukan dengan prinsip kehati-hatian.

"Kami memiliki komite investasi yang bertugas menjaga efisiensi dan produktivitas dalam investasi. Namun, prinsip kehati-hatian tetap menjadi prioritas utama dalam setiap keputusan yang diambil," jelas Rosan.

Dengan sistem pengawasan yang ketat, BPI Danantara diharapkan dapat memberikan dampak positif yang nyata bagi perekonomian Indonesia, seperti penciptaan lapangan kerja serta pertumbuhan sektor energi baru terbarukan. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan