Warga Tasikmalaya Harapkan Perbaikan Jalan Rusak di Berbagai Titik

Suasana Jalan Rusak di Desa Tasikmalaya Kecamatan Curup Utara, Senin 3 Maret 2025.-CW/CE -
BACAKORANCURUP.COM - Warga Desa Tasikmalaya Kecamatan Curup Tengah saat ini mengharapkan adanya perbaikan terhadap jalan rusak didaerahnya. Jalan rusak ini terdapat di sejumlah titik pasa ruas Jalan di Desa Tasikmalaya.
Kepala Desa Tasikmalaya Antoni mengatakan bahwa memang sudah lumayan cukup banyak jalan yang rusak di lingkungan Desa Tasikmalaya yang dipimpinnya tersebut. Kondisi ini cukup membuat kesulitan warga yang notabene pengendara untuk berlalu lintas dengan kendaraannya di jalan rusak yang ada didesa tersebut.
"Untuk saat ini sudah banyak yang cukup rusak di Desa ini," sampai Kades saat diwawancarai CE pada 3 Maret 2025.
BACA JUGA:Pemdes Sukamarga Kembangkan Ikan Nila
BACA JUGA:Unit Tipidter Sat Reskrim Polres Rejang Lebong Cek Harga Sembako
Adapun beberapa jalan yang rusak di Desa tersebut, diantaranya kawasan Dusun 3 Simpang 3, dan juga jalan perbatasan Desa antara Desa Tasikmalaya dan Desa Pahlawan.
"Untuk jalan yang cukup rusak juga berada di perbatasan Desa, dekat simpang Danau Talang Kering," terangnya..
Dan Antoni juga mengharapkan, kedepannya semoga jalan yang rusak dilingkungan desa tersebut agar dapat diperbaiki, sehingga mempermudah sebuah akses dalam berlalu lintas.
"Kita harapkan pemerintah daerah agar jalan yang rusak ini dapat diperbaiki kedepannya," pungkasnya.