Bank BTN Buka Lowongan Kerja, Ini Kualifikasinya

Ilustrasi Net--
BACAKORANCURUP.COM - Bank Tabungan Negara (BTN) yang merupakan salah satu perusahaan BUMN yang bergerak di sektor perbankan membuka lowongan kerja empat posisi berbeda pada Maret 2025.
Kesempatan ini ditujukan bagi lulusan minimal S1 yang memenuhi kualifikasi yang telah ditetapkan.
Ini informasi lengkap mengenai posisi yang tersedia:
1. Sharia Representative
Posisi ini berfokus pada bisnis Syariah Mortgage, dengan tanggung jawab utama dalam mengelola hubungan dengan developer serta memasarkan produk KPR Syariah.
BACA JUGA:Ini Tujuan Mudik Gratis Kemenhub di Lebaran 2025
BACA JUGA:TKA Pengganti UN Tidak Wajib, Ini Penjelasan Mendikdasmen
Kriteria:
- Minimal lulusan S1 dari semua jurusan
- Usia maksimal 35 tahun
- Berpengalaman di bidang Syariah Mortgage Business minimal 3 tahun
- Diutamakan memiliki pengalaman di Islamic Banking
- Memahami produk dan program Syariah Mortgage Business
- Memiliki relasi dengan tenaga penjualan developer nasional dan agen properti