PSI Tegaskan Belum Ada Kesepakatan dengan Golkar, Terkait Pilkada DKI Jakarta

ist Golkar-PSI.--

BACAKORANCURUP.COM  - DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menegaskan bahwa belum ada  kesepakatan antara mereka dengan Partai Golkar terkait dukungan untuk Pilkada DKI Jakarta. 

Diketahui, Golkar berencana menduetkan Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep dengan Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta 2024. 

"Dalam pertemuan belum ada kesepakatan final di antara kedua partai untuk bersama mengusung Mas Kaesang dan Pak Jusuf Hamka," ujar Wakil Ketua Umum DPP PSI, Andy Budiman Budiman kepada media 12 Juli 2024. 

"Ide itu memang disampaikan Golkar dalam pertemuan, namun tidak ada kesepakatan terkait usulan itu," sambungnya. 

BACA JUGA:Soal BBM Bersubsidi Akan Dibatasi Pada 17 Agustus?

Andy mengatakan bahwa pertemuan antara PSI dan Golkar yang berlangsung pada Kamis, 11 Juli 2024 kemarin, secara umum membahas kemungkinan kerjasama dalam Pilkada di beberapa daerah. 

Dia menegaskan, sampai saat ini Ketua Umum DPP PSI Kaesang Pangarep belum mengambil keputusan terkait rencana maju di dalam Pilkada Jakarta seperti yang di isukan kamarin. 

"Kita tidak akan terburu-buru dan akan mencermati situasi politik dan mendengar suara masyarakat terkait hal ini," tegasnya.

Andy  juga mengungkapkan bahwa PSI telah menyampaikan bahwa Koalisi Indonesia Maju (KIM) akan tetap rasional dalam menentukan pilihan berdasarkan hasil survei. 

"Sementara ini, Kang Emil yang juga kader Golkar menempati peringkat pertama," pungkas Andy Budiman.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan