UHC Award, Pemkab Rejang Lebong Raih Predikat Madya!

Bupati Rejang Lebong bersama Ka Diskes saat menerima penghargaan UHC Award di Jakarta, Kamis 8 Agustus 2024-IST/CE -

Terkait dukungan kesediaan akses pelayanan kesehatan yang berkualitas, ia menambahkan, per 1 Agustus 2024 BPJS Kesehatan Cabang Curup telah bekerjasama dengan 122 FKTP yang terdiri dari 70 puskesmas, 35 dokter perorangan, lima dokter gigi, lima klinik swasta, dua klinik TNI dan lima klinik POLRI.

Selain itu, terdapat 11 Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjutan (FKRTL) yang telah bekerjasama dengan BPJS Kesehatan Cabang Curup yang terdiri dari empat rumah sakit pemerintah tipe C, satu rumah sakit pemerintah tipe D, tiga rumah sakit swasta dan tiga klinik utama.

Tag
Share