8 GTK Raih Prestasi Terbaik di Provinsi 2023, 3 Orang Melaju Ke Tingkat Nasional
IST/CE GTK RL Terbaik di Provinsi 2023.--
IST/CE GTK RL Terbaik di Provinsi 2023.--
CURUP, CE - Sebanyak 8 orang guru dan tenaga kependidikan (GTK) dari Kabupaten Rejang Lebong mendapat Penganugerahan Apresiasi Guru dan Tenaga kependidikan tahun 2023 Tingkat Provinsi Bengkulu oleh Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Bengkulu yang dilaksanakan pada Senin malam (13/11) di Hotel Mercure.
Adapun GTK yang dimaksud yakni Dr. Asep Suparman SPi MPd,Tri Handayani, MPd, Apriyanti, MPd, Desma Harlena, SPdI, Elva Novianty, SH. MPd, Bilal Iswanto, SPd, Yuniwati, SAg, dan Dwi Ayu Lestari, SPd, bahkan 3 orang dari GTK Rejang Lebong tersebut berhasil meraih golden tiket untuk melaju dalam Apresiasi GTK 2023 di tingkat nasional yang akan berlangsung pada 22 – 25 November 2023 mendatang.
"Untuk yang mendapat golden tiket untuk melaju dalam Apresiasi GTK 2023 di tingkat nasional yakni Dr Asep Suparman SPi MPd Kepala SMKN 1 Rejang Lebong, Tri Handayani MPd kepala SDN 7 Rejang Lebong dan Elva Novianty, SH MPd yang merupakan Pengawas Dikdasmen Dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) kabupaten Rejang Lebong," ujar Kadis Dikbud Rejang Lebong Rezza Paklevi SH MM kepada CE pada Selasa (14/11) kemarin.
BACA JUGA:200 Peserta Ikuti Lomba Paduan Suara PGRI RL
BACA JUGA:Semua Pihak Diharapkan Berperan Cegah Pembullyan
Dikatakan Rezza bahwa hal tersebut merupakan apresiasi dari pemerintahan pusat terhadap hasil kerja dan jerih payah guru tenaga kependidikan serta kepala sekolah yang selama ini sudah meningkatkan mutu pendidikan yang ada di Kabupaten Rejang Lebong.
"Harapan kami dengan adanya anugerah tersebut dapat menjadi dorongan dan motivasi kepada guru, tenaga kependidikan, dan juga kepala sekolah untuk terus menggali inovasi - inovasi dan kreativitas untuk meningkatkan mutu pendidikan yang ada di kabupaten Rejang Lebong," jelas Rezza.
Sementara itu Rezza mengatakan bahwa pihaknya juga memberikan ucapan terimakasih dan penghargaan setinggi - tingginya kepada seluruh dewan guru dan juga kepala sekolah dan tenaga kependidikan yang mendapatkan Penganugerahan Apresiasi Guru dan Tenaga kependidikan tahun 2023.
"Yang pastinya harapan kami bagi guru dan tenaga kependidikan (GTK) dari Kabupaten Rejang Lebong yang mewakili Provinsi Bengkulu untuk mengikuti seleksi tingkat nasional dapat mengukir prestasi hingga di kancah nasional," pungkasnya. (CE6)