Curup Hanya Mampu Finis di Posisi 5

H Gunawan Wibisono SSTP--

BACAKORANCURUP.COM - Setelah menjadi juara 1 lomba Beragam, Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA) yang dilaksankan di Kabupaten Rejang Lebong beberapa waktu lalu.

Kecamatan Curup dipercaya menjadi perwakilan Rejang Lebong pada ajang lomba B2SA tingkat Provinsi Bengkulu.

Hanya saja, di Provinsi yang digelar akhir Juli 2024 kemarin, Kecamatan Curup hanya mampu finish di posisi kelima.

"Kita sudah memberikan penampilan dan usaha secara maksimal, namun hasilnya tidak sesuai yang kita inginkan. Meski demikian, alhamdulillah, B2SA kita masih ada diperingkat tengah," ungkap Camat Curup H Gunawan Wibisono SSTP.

Selain itu kata Gunawan, dirinya mengucapkan terimakasih kepada pihak PKK Kecamatan Curup yang sudah berjuang jelas dengan maksimal.

BACA JUGA:SMPN 7 Rejang Lebong Butuh Peningkatan Sarpras, Ini Jadi Prioritas!

BACA JUGA:Progres TMMD Kodim 0409 Rejang Lebong 2 Agustus, Pembukaan Jalan Sudah 48 Persen

Dan juga seluruh pihak terkait, termasuk Pemkab Rejang Lebong yang telah memberikan kepercayaannya untuk PKK kami tampil di tingkat provinsi.

"Apapun hasilnya, kita mengucapkan terimakasih kepada semua pihak. Mudah-mudah kedepannya, ini akan menjadi pembelajaran bagi para PKK kami, agar lebih menggali lagi pengalaman yang didapat," singkatnya.

Untuk diketahui, pada lomba B2SA tingkat provinsi PKK Kecamatan Curup  menampilkan kembali olahan tangan beras pisang sebagai makanan unggulan yang disajikan pada ajang lomba B2SA tingkat kabupaten kemarin. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan