Juara Nasional OSPAN Matematika

Rabu 10 Jan 2024 - 17:03 WIB
Reporter : Aziz A
Editor : radian

KEVIN Rafa Alvaro (11) merupakan salah satu siswa yang mengeyam pendidikan di Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten Rejang yang banyak meraih prestasi tingkat Nasional. Adapun siswa tersebut tercatat sebagai siswa kelas VI, SD 7 Rejang Lebong yang sudah mendapatkan mengikuti berbagai macam kompetensi, bahkan prestas yang paling berkesan sudah diraihnya yakni mendapatkan medali perunggu tingkat Nasional OSPAN Matematika 2023 yang dilaksanakan oleh Yayasan Prestasi Indonesia (Yapresindo) Pusat Prestasi dan Pendidikan Indonesia secara online dengan pusat kegiatan di Banjarnegara.

Kevin Rafa Alvaro  memulai perjalanannya di dunia kompetisi sejak duduk di kelas 1 SD, aktif mengikuti bimbingan belajar praktis (bimbel praktis) serta didukung oleh guru - guru di sekolah dan bimbel tambahan, serta mendapat dukungan penuh dari orang tuanya yakni pasangan Deki Zohari dan Susi Agustina yang lahir di linggau pada 28 Juli 2012 lalu yang saat ini tinggal di Jalan Juang Kelurahan Batu Galing Kecamatan Curup Tengah.

BACA JUGA:9 SD Bakal Terima DAK 2024

BACA JUGA:Kinerja Kepala Madrasah dinilai

Meskipun kompetisi dilaksanakan secara online, prestasi ini membuktikan bahwa Kevin mampu bersaing dengan ribuan peserta dari berbagai sekolah dan daerah di Indonesia. Keberhasilan ini tidak hanya menjadi kebanggaan baginya, akan tetapi juga bagi SDN 7 Rejang Lebong, yang turut berperan dalam membentuk dan mendukung potensi anak didiknya.

Dikatakan Kevin untuk bisa mendapatkan prestasi tersebut, dirinya selain mengikuti kegiatan belajar mengajar yang dilaksanakan di sekolahnya, juga mengikuti les privat maupun rumah bimbingan belajar di Kabupaten Rejang Lebong.

"Prestasi yang saya raih ini tentunya tidak luput dari perhatian dari kedua orang tua saya yang selalu memberikan yang terbaik untuk saya, selain itu juga peran serta guru - guru saya yang tidak bosan - bosan dalam mendidik saya untuk bisa mendapatkan prestasi ini," ujar Kevin.

Kevin mengatakan prestasi yang diraihnya tersebut merupakan salah satu upaya dirinya untuk bisa meraih cita - citanya untuk bisa menjadi seorang Tentara Nasional Indonesia. 

Kategori :