Polteknaker Buka Beasiswa Kuliah Gratis, Berikut Info Lengkapnya

Selasa 18 Jun 2024 - 03:00 WIB
Reporter : Ari
Editor : radian

BACAKORANCURUP.COM - Kabar baik bagi lulusan SMA/SMK sederajat, pasalnya Politeknik Ketenagakerjaan (Polteknaker) kini membuka program kuliah gratis bagi kalian yang baru lulus SMA/SMK sederajat atau yang mungkin gagal ikut Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2024 kemarin.

Program kuliah full beasiswa ini dibuka dari semua jurusan yang ada di SMA/SMK sederajat, dengan usia maksimal 25 tahun terhitung hingga 27 Juni 2024.

"Tahun ini, Polteknaker kembali memberikan kesempatan bagi calon mahasiswa yang tidak lolos jalur SNBT, namun masih memiliki keinginan untuk kuliah di PTN," kata Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) Anwar Sanusi dikutip dari laman resmi Kemenaker, Sabtu (15/6/2024).

BACA JUGA:PPDB Dimulai Lusa, Ini Jadwal Lengkap Tahapannnya!

BACA JUGA:SMKN 1 Rejang Lebong Kurban 4 Ekor Sapi di Sekolah

Diterangkan Anwar, Polteknaker akan memberikan kesempatan pendidikan gratis 100 persen bagi mahasiswa yang lulus penerimaan mahasiswa baru (PMB) 2024/2025.

Menurut dia, dalam proses penerimaannya dengan memperhatikan prinsip adil, akuntabel, efisien, dan transparan tanpa membedakan jenis kelamin, agama, suku, ras, kedudukan sosial, dan tingkat kemampuan ekonomi seseorang.

Sebagai perguruan tinggi non kedinasan di bawah Kemnaker, lanjut Anwar, Polteknaker telah mencetak lulusan yang unggul, kompeten dan siap kerja melalui program studi dan tenaga pendidik berkualitas.

Berkaitan dengan itu, sambung Anwar, pada PMB tahun ajaran 2024/2025 Polteknaker membuka jalur Seleksi Berdasar Tes (SBT) secara daring melalui laman https://pmb.polteknaker.ac.id/.

Persyaratan Umum Pendaftaran kuliah gratis di Polteknaker dibuka hingga 27 Juni 2024 Pukul 23.59 WIB.

Adapun persyaratan yang harus dipenuhi bagi calon penerima beasiswa gratis diantaranya, peserta merupakan lulusan SMA/SMK/MA/MAK semua jurusan, usia calon peserta maksimal 25 tahun terhitung hingga tanggal 30 Juni 2024, Warga Negara Indonesia (WNI) dan memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK), memiliki NISN dan sanggup menaati peraturan yang ditetapkan Politeknik Ketenagakerjaan.

Selain persyaratan umum, juga ada persyaratan khusus.

Bagu peserta dengan pilihan program studi Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dibutuhkan tidak buta warna yang ditunjukkan melalui surat keterangan tidak buta warna parsial/total yang ditandatangani oleh dokter pemerintah.

Dokumen pendaftaran melengkapi dokumen pendaftaran yang ditetapkan oleh panitia seleksi penerimaan mahasiswa baru yang terdiri dari, scan Ijazah SMA/SMK/MA asli atau Surat Keterangan Lulus (SKL) asli, scan KTP asli atau Kartu Keluarga (KK) asli, scan surat pernyataan bermaterai Rp 10.000 yang ditandatangani oleh peserta seleksi PMB dan orang tua/wali.

Kategori :

Terkini

Selasa 26 Nov 2024 - 16:30 WIB

Tips Pilih Oli Bagi Motor Kamu

Selasa 26 Nov 2024 - 15:30 WIB

Ternyata Ini Dia Rahasia Bakwan Renyah!

Selasa 26 Nov 2024 - 14:30 WIB

Manfaat Mengompres Mata dengan Air Hangat