Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB) Segera Dibuka ! Catat Tanggal dan Syaratnya

Beasiswa Indonesia Bangkit akan segera dibuka, sumber foto @awardeebib_indonesia--

BACAKORANCURUP.COM - Kabar baik bagi para pencari beasiswa ! Pendaftaran Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB) 2025 akan resmi dibuka mulai 1 April 2025.

Program beasiswa ini merupakan hasil kerja sama antara Kementerian Agama (Kemenag) dan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Kementerin Keuangan, yang bertujuan untuk mendukung pendidikan tinggi bagi masyarakat Indonesia.

Sekretaris Jenderal Kementerian Agama, Prof. Phil Kamaruddin Amin, mengungkapkan bahwa pengumuman resmi pendaftaran BIB 2025 akan dilakukan pada 21 Maret 2025, sementara proses pendaftaran dibuka mulai 1 April 2025.

Beasiswa Indonesia Bangkit memberikan kesempatan pendanaan bagi mahasiswa jenjang S1, S2, dan S3 untuk melanjutkan studi di universitas dalam dan luar negeri. Sejak pertama kali diluncurkan pada 2022, program ini telah membiayai lebih dari 6.000 mahasiswa.

BACA JUGA:Rachel Zegler dan Kontroversi Perannya sebagai Snow White

BACA JUGA:Bandit Pecah Kaca Beraksi di Rejang Lebong : Ratusan Bungkus Rokok Dibawa Kabur, Kerugian Puluhan Juta

Tak hanya mahasiswa, dosen dan tenaga pendidikan juga dapat memanfaatkan beasiswa ini untuk meningkatkan kualifikasi akademik mereka. Kepala Pusat Pembiayaan Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan (Puspenma), Ruchman Basori, menegaskan bahwa para dosen dapat memanfaatkan beasiswa ini untuk menempuh studi ke luar negeri, termasuk ke Tiongkok dan negara lainnya, guna meningkatkan jumlah dosen bergelar doktor dalam setiap program studi.

 

Berikut beberapa persyaratan utama yang harus dipenuhi calon penerima Beasiswa Indonesia Bangkit :

• Jenjang S2 : Berusia maksimal 40 tahun

• Jenjang S3 : Berusia maksimal 45 tahun

• Memiliki ijazah atau surat keterangan lulus

• Bagian dari keluarga besar Kementerian Agama RI

• Memiliki sertifikat kemampuan bahasa Inggria (TOEFL/IELTS/TOAFL)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan