Referensi Calon Mahasiswa, Ini 8 Jurusan dengan Peluang Kerja Besar!

Selasa 18 Jun 2024 - 16:08 WIB
Reporter : Ari M Ridwan
Editor : Radian

BACAKORANCURUP.COM - Bagi calon mahasiswa baru yang mungkin sebelumnya tidak berhasil menempuh jalur SNBP dan SNBT saat mendaftar kuliah, dan akan mendaftar jalur mandiri 2024 mungkin ingin memilih jurusan yang sesuai dengan bidang keahlian atau justru yang peluang kerjanya besar.

Dengan memilih jurusan kuliah yang peluang kerjanya besar ini, tentu akan membantu calon mahasiswa baru agar setelah lulus bisa langsung terserap di dunia kerja.

Di era perkembangan teknologi seperti saat ini, keahlian di bidang teknologi dan informasi akan sangat dibutuhkan.

Dilansir dari laman Universitas Jenderal Achmad Yani, Selasa (18/6) berikut ini jurusan kuliah yang peluang kerjanya besar dan bisa menjadi referensi bagi calon mahasiswa yang akan mendaftar di jalur mandiri 2024.

BACA JUGA:Ponpes Darul Ma'arif Rejang Lebong Potong 4 Ekor Hewan Kurban

BACA JUGA:15 Ponpes di Rejang Lebong Ini Bisa Jadi Rujukan Dalam PPDB!

Pertama, jurusan Teknik Informatika. Mengapa jurusan Teknik Informatika memiliki peluang kerja yang besar, karena jurusan ini salah satu jurusan yang paling diminati di era digital ini.

Lulusan jurusan ini memiliki pengetahuan dan keahlian dalam pengembangan perangkat lunak, pemrograman, jaringan komputer, dan keamanan data.

Tidak dipungkiri dalam era Industri 4.0, keahlian di bidang teknologi informasi sangat dibutuhkan oleh perusahaan di berbagai sektor.

Kedua, jurusan Sistem Informasi. Mahasiswa lulusan jurusan Sistem Informasi memiliki kemampuan mengelola sistem informasi perusahaan, analisis data, dan pemodelan bisnis.

BACA JUGA:Polteknaker Buka Beasiswa Kuliah Gratis, Berikut Info Lengkapnya

BACA JUGA:Idul Adha Core : Video Sapi Kurban Kabur Saat Akan Disembelih, Tenda Sampai Roboh

Di era digital ini, penggunaan sistem informasi yang efisien dan terintegrasi merupakan hal yang penting bagi kesuksesan perusahaan.

Ketiga, jurusan Ilmu Komputer. Jurusan ini membahas tentang prinsip dasar komputerisasi dan pemrograman. Lulusan jurusan ini memiliki pengetahuan yang mendalam tentang algoritma, struktur data, kecerdasan buatan, dan komputasi awan.

Dengan perkembangan digital sekarang ini, kompetensi di bidang ilmu komputer sangat berharga karena permintaan akan profesional yang menguasai teknologi informasi terus meningkat.

Kategori :