Kabupaten Kikim Area adalah nama calon DOB di Sumatera Selatan yang berasal dari usulan pemekaran wilayah Kabupaten Lahat.
Sebanyak lima kecamatan yang terdiri dari 89 desa telah disetujui Pemprov dan DPRD Sumatera Selatan untuk membentuk DOB Kikim Area.
Lima kecamatan ini meliputi wilayah Kecamatan Kikim Timur, Kikim Tengah, Kikim Barat, Kikim Selatan, dan Pseksu, dengan ibukota kabupaten direncanakan akan berada di Desa Bungamas, Kecamatan Kikim Timur.
Kategori :