Pembukaan HAB Kemenag Ke 78, Kakan Kemenag Ajak Perkuat Rasa Ukhuwah
AZIS/CE Kepala Kemenag Membuka Acara HAB Kemenag Ke 78 Secara Resmi.-AZIS/CE-
CURUP, CE - Bertempat di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Rejang Lebong, peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-78 Kementerian Agama yang ke 78 tahun 2024 dengan mengusung tema Indonesia Hebat Bersama Umat resmi dibuka pada Rabu (20/12) Kemarin.
Adapun kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh jajaran Kementerian Agama seperti halnya, Raudhatul Athfal (RA), Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA), Kantor Urusan Agama (KUA) dari seluruh Kecamatan di Kabupaten Rejang Lebong dan seluruh pegawai Kemenag Rejang Lebong.
Kepala Kantor kementerian Agama (Kakan Kemenag) Rejang Lebong, Lukman SAg MHI saat membuka kegiatan tersebut mengajak seluruh pegawai dan unit pelaksana teknis Kemenag Rejang Lebong untuk meningkatkan rasa Ukhuwah terhadap sesama.
"Melalui momentum peringatan HAB Kemenag ke - 78 ini mari kita sama - sama meningkatkan rasa ukhuwah (kebersamaan) yang ada di Kementerian agama. Yang selama ini mungkin tidak saling kenal dan tidak bertemu, dalam kesempatan ini mari kita bersama - sama menyemarakan dan mengenalkan diri melalui prestasi, Indonesia hebat bersama umat, dalam artian bahwa kementerian agama akan selalu bersama umat dalam moderasi beragama dalam mengembangkan ukhuwah islamiyah," ujar Kakan.
Dikatakan Lukman dalam momentum tersebut juga pihaknya mengajar unsur yang tergabung dalam Kementerian Agama tersebut dalam berperan aktif dalam menyemarakan HAB Kemenag ke 78 tahun 2024 tersebut, dengan berpartisipasi dan mengikuti berbagai rangkaian kegiatan yang sudah disiapkan.
"Insyaallah peringatan HAB Kemenag tahun ini akan kita laksanakan secara sederhana dan penuh dengan maknah. Yang mana acara tersebut akan dilaksanakan sebanyak sebelas cabang perlombaan, diantaranya yakni Senam Rejang Lebong Bercahaya, Pertandingan Badminton, Lomba TK dan RA, Tenis Meja, lomba Master Of Ceremony, Media Pembelajaran(PGRI), Solo Song, Jurnalistik dan Videografi, Catur dan Domino, Perlombaan bagi DWP, dan perlombaan Tumpeng, dan juga dilaksanakan kegiatan Donor Darah serta bersepeda (gowes) yang akan dilaksanakan di Kantor Kemenag Rejang Lebong," jelas Kakan. (CE6/KRN)