Timnas Pecahkan Rekor Skuad Mewah 36 Juta Euro

IST Timnas Indonesia.--

Sebagai informasi, bek milik Ipswich Town tersebut bahkan hanya dipatok 2,5 juta Euro saja.

Jadi tak heran Thom Haye menilai pasukan merah putih kini semakin disegani di Asia.

Saat ini semua orang di Asia tahu bahwa mereka tidak bisa meremehkan Indonesia, ucap sang Profesor.

Australia soroti Indonesia diperkuat pemain berpengalaman, tingginya market value Timnas Indonesia terbukti bikin punggawa Australia ketar-ketir.

Thomas Deng selaku rekan satu tim Sandy Wals mengaku tak siap berhadapan dengan skuad Garuda.

"Saya banyak berbicara dengan rekan setim saya dari Australia tentang pertandingan tersebut, dan ya mereka agak khawatir karena dia tahu bahwa kami adalah tim yang tangguh," ungkap Sandy Wals.

Di sisi lain media Vietnam tidak tinggal diam dan ikut menakut-nakuti Timnas Australia.

Daftar 27 pemain ini dinilai sebagai daftar terkuat yang pernah dimiliki Indonesia, banyak bintang naturalisasi yang bermain di Eropa telah dipanggil oleh Patrick Kluivert, tulis media Soha.

Kekhawatiran yang menyelimuti skuad Socceroos merupakan hal yang wajar, pasalnya pasukan Merah Putih saat ini diperkuat pemain berpengalaman yang merumput di berbagai Liga Top Eropa.

Dua pemain di antaranya adalah Ole Romeny dan Jay Idzes yang saat ini bermain di Liga Inggris dan Italia hal ini berbanding terbalik dengan punggawa Australia yang cuma bermain di liga domestik.

Hanya Harry Soutar yang saat ini berani merantau ke Liga Inggris dengan memperkuat Leicester City.

Tony popovic pun mengaku kebingungan meracik taktiknya melawan Indonesia, pelatih Australia ini mengatakan terpaksa merombak permainan demi mengalahkan pasukan Patrick Kluivert.

"Kami harus siap menghadapi cara bermain Timnas Indonesia, apapun bagaimana mereka ingin build up dan bagaimana mereka ingin bertahan," ujar Popovic.

Timnas Bahrain mulai ketar-ketir selain Australia Timnas Bahrin juga mulai menunjukkan tanda-tanda kekhawatiran usut punya usut Dragan Talajic sudah mempersiapkan skuad sejak dini demi persiapan melawan Indonesia.

Pelatih asal Kroasia ini dengan keras menggenjot fisik para punggawanya dengan metode latihan intens.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan