Pemdes Air Meles Atas, Jalankan Program Ketapang Ayam Petelur

Kades Air Meles Atas, Samsul Bahrun.-CW/CE -
BACAKORANCURUP.COM - Melalui anggaran Dana Desa di tahun 2025. Pemerintah Desa Air Meles Atas Kecamatan Selupu Rejang bakal jalankan program ketahanan pangan melalui budidaya ayam petelur.
Kepala Desa Air Meles Atas, Samsul Bahrun mengatakan bahwa, berdasarkan musyawarah desa pihaknya di tahun ini dalam program ketahanan pangan yaitu mengembangkan budidaya ayam petelur. Berbeda jika dibandingkan 2 tahun yang lalu pihaknya memilih beternak sapi.
"Di tahun ini insya Allah kita akan jalankan program ketahanan pangan yaitu ternak ayam petelur," sampai Kades.
Adapun untuk pengelolaan dalam program ketahanan pangan tersebut, sepenuhnya dialihkan dalam BUMDes karena memang sudah menjadi arahan atau aturan dari pemerintah pusat untuk program di tahun ini.
BACA JUGA:Satgas Pangan Polres Rejang Lebong Intensifkan Pengawasan Bapokting Jelang Lebaran
BACA JUGA:Fasilitas Olahraga Panjat Tebing Rejang Lebong Tak Terawat
"Karena memang di tahun ini kita kembalikan kepada BUMDes dari segi pengelolaan nya," ujarnya.
Sementara itu mengenai tujuan dengan program ini, ialah sebagai bentuk membantu perekonomian masyarakat desa, menjadikan lapangan pekerjaan dan juga dengan tujuan utama ialah mensejahterakan masyarakat desa.
"Dengan tujuan nya ialah sebagai wujud membantu perekonomian masyarakat desa," katanya.
Samsul berharap kedepannya program ketahanan pangan ini dapat berkembang selalu, sehingga adanya kesinambungan dan keberlangsungan bagi masyarakat desa.
"Kita harapkan selalu masyarakat desa dapat menjaga dengan baik program ini supaya dapat berkembang selalu dan berkesinambungan," tandas Kades.