Buka Kegiatan Manasik Haji, Bupati Ingatkan 230 CJH Selalu Jaga Kesehatan

Bupati Rejang Lebong saat menghadiri kegiatan manasik haji di Masjid Agung Baitul Makmur.-DOK/Humas Kemenag -
BACAKORANCURUP.COM - Bupati Rejang Lebong H Muhammad Fikri SE MAP, pada Kamis 10 April 2025 kemarin menghadiri dan membuka secara resmi kegiatan manasik haji tingkat kabupaten yang diadakan oleh Kemenag Rejang Lebong.
Pada momen itu, bupati mengingatkan 230 CJH yang dijadwalkan keberangkatannya, untuk selalu menjaga kesehatan.
Dia menegaskan, sudah sewajibnya para CJH untuk menjaga kesehatan lahir dan batin. Apalagi menurutnya, para CJH yang akan diberangkatkan pada bulan Mei nanti sudah menunggu dan mengantre sangat lama untuk berangkat haji.
BACA JUGA:Puncak HUT ke 54, BB Bakal Gelar Upacara dan Potong Tumpeng
BACA JUGA:Kasus DBD Kembali Ditemukan di 3 Titik, Dinkes Lakukan Tracing Dan Fogging
"Sesuai dengan laporan dari pihak Kemenag Rejang Lebong, tahun ini ada sebanyak 230 CJH yang akan berangkat haji. Karena itu saya mengingatkan, agar para CJH dapat selalu senantiasa untuk menjaga kesehatannya, serta selalu muhasabah diri. Mari kita doakan bersama, agar mereka sehat walafiat mulai dari sebelum keberangkatan, hingga kepulangannya nanti," terang bupati.
Dia juga mengingatkan kepada seluruh panitia haji di Rejang Lebong, agar dapat memberikan pelayanan secara optimal kepada seluruh CJH, mulai dari persiapan, keberangkatan, hingga kepulangannya nanti.
Karena selain dibutuhkan kesehatan yang baik untuk berangkat haji, semua persiapan menjelang keberangkatan dari panitia haji sangatlah dibutuhkan untuk memperlancar keberangkatan CJH.
"Terimakasih kepada seluruh panitia haji khusunya pihak Kemenag Rejang Lebong yang selalu memberikan layanan terbaik untuk masyarakat di Rejang Lebong. Saya berharap, panitia haji akan tetap konsisten dan komitmen, agar selalu memberikan layanan terbaik untuk seluruh CJH yang ada. Baik itu yang akan berangkat di tahun ini, maupun yang saat ini masih dalam antrean," tutup bupati.
Untuk diketahui, selain dihadiri dan dibuka langsung oleh Bupati Rejang Lebong, kegiatan manasik haji tingkat kabupaten juga dihari oleh Kanwil Provinsi Bengkulu, Kakan Kemenag Rejang Lebong, serta jajaran Kemenag Rejang Lebong yang juga turut hadir.