PKS Umumkan Anies-Sohibul di Pilkada Jakarta 2024, Begini Kata PDIP

ist Ketua DPP PDIP Eriko Sotarduga saat menemui awak media di Kantor DPP PDIP.--

BACAKORANCURUP.COM - Ketua DPP Bidang Pemuda dan Olahraga Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Eriko Sotarduga, memberikan tanggapan soal PKS mengumumkan Anies Baswedan - Shohibul Iman untuk Pilkada  Jakarta 2024.

Artinya itu ada yang berani menyampaikan, ada yang memang ingin menyampaikan menjadi satu calon,” ujarnya di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat pada Selasa, 25 Juni 2024.

Meski begitu, Eriko menyampaikan, tidak ada satu partai pun yang bisa mencalonkan sendiri untuk Pilkada Jakarta 2024, termasuk PDIP dan juga PKS. 

“Hanya saya sekali lagi dengan segala kerendahan hati tidak ada satu partai pun yang bisa mencalonkan sendiri, termasuk PDI Perjuangan, termasuk PKS,” tuturnya. 

BACA JUGA:Jokowi Cemas Turbulensi Politik Bisa Ganggu Transisi ke Pemerintahan Prabowo

"Nah tinggal bagaimana memenuhi minimal 22 kursi kalau saya tidak salah. Kalau PDIP 15, perlu 7 kursi lagi, dan PKS 18, masih perlu 4 kursi lagi," sambungnya. 

Eriko menegaskan, keputusan itu belum tentu final. Karena proses tersebut masih cukup lama, hingga di bulan agustus 2024. 

"Nah ini siapa? Apakah teman2 media bisa menyampaikan 'oh satu partai lagi ini pasti'. Karena belum ada yang namanya keputusan final. Dan ini masih cukup lama teman2 media, masih nanti bulan Agustus," cetusnya.

Lebih lanjut, Eriko menjelaskan tentang pemilihan Sohibul sebagai Cawagub Anies belum sepenuhnya final.

Eriko memaparkan, yang dikatakan final itu adalah pada saat pendaftaranaan di KPUD. Jika masih wacana dan kursinya belum mencakupi tentunya masih ada perubahan.

“Bagaimana ya sebenarnya begini, yang dikatakan final itu kan pada saat pendaftaran di KPUD, barangkali ya. Itulah finalnya, kalau masih mengatakan wacana apalagi belum mencukupi kursinya itu tentu masih bisa ada perubahan,” kata Eriko Sotarduga. 

Jangankan itu, lanjut Eriko Sotarduga, satu hari sebelum pendaftaran pun masih bisa berubah. 

“Ya namanya kalkulasi politik kan bukan kalkulasi sekedar matematika biasa, tapi banyak yang dipertimbangkan,” tukasnya.

Sebelumnya, Dewan Pimpinan Tingkat Pusat (DPTP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) resmi mengusung pasangan Anies Rasyid Baswedan sebagai Bakal Calon Gubernur dan Mohamad Sohibul Iman sebagai Bakal Calon Wakil Gubernur pada Pilkada  Jakarta 2024. Keputusan itu berdasarkan rapat DPP PKS yang digelar pada Kamis, 20 Juni 2024. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan