PAD Sampah Naik 3 Kali Lipat

Ilustrasi Net--

REALISASI Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Lebong dari retribusi kebersihan tahun ini dipastikan tembus Rp 90 juta. Naik 3 kali lipat dari target Rp 34,5 juta. 

Bahkan jika dibandingkan dengan realisasi tahun 2022, kenaikkannya mencapai 4 kali lipat. ''Sejauh ini PAD yang sudah terpungut Rp 75 juta. Sisa waktu sebulan lebih, mudah-mudahan mencapai target,'' kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Lebong, Indra Gunawan, S.Pi, M.Si.

Perolehan PAD meningkat drastis sejak pengelolaan pelayanan kebersihan atau persampahan dipihak tigakan. Pihak ketiga menyetor PAD kebersihan untuk jasa sewa 3 truk sampah yang dipatok Rp 7,5 juta per bulan. 

Sementara untuk pemeliharaan truk dan ongkos produksi pengolahan sampah sepenuhnya menjadi tanggung jawab pihak ketiga.

''Dengan jumlah truk saat ini pelayanan persampahan sudah mencapai 42 persen. Yakni sudah menjangkau 8 kecamatan dari 12 kecamatan yang ada di Lebong,'' terang Indra. (Baca Koran)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan