Cocok untuk Diet, 7 Macam Sayuran Ini Ampuh Bakar Lemak
Sayuran--
2. Brokoli
Jenis sayuran kedua yakni brokoli. Sayuran ini memang punya segudang manfaat kesehatan. Tak cuma rendah kalori, brokoli juga tinggi serat dan protein.
Dalam 175 gram brokoli menawarkan 5 gram serat dan 3,7 gram protein. Brokoli juga kaya akan vitamin C, K, dan folat. Dan sayuran ini cocok dikonsumsi untuk Anda yang sedang diet.
3. Asparagus
Mengutip dari laman Health, asparagus tidak hanya rendah kalori tetapi juga tinggi serat. Satu cangkir asparagus yang dimasak mengandung 3,6 gram serat, dengan hanya 40 kalori.
Serat penting untuk menurunkan berat badan karena dicerna secara perlahan, membantu Anda merasa kenyang lebih lama. Ini berarti Anda secara alami akan mengonsumsi lebih sedikit kalori tanpa merasa kekurangan.
4. Wortel
Bukan rahasia lagi, sayuran terbaik untuk membakar lemak perut selanjutnya ialah wortel.
Wortel kaya akan serat larut dan tidak larut, sehingga sangat cocok untuk menurunkan berat badan secara sehat. Anda yang sedang diet bisa mengonsumsi wortel dengan cara di jus atau ditumis dengan bahan lainnya.
5. Selada
Sebagaimana dikutip dari laman Eat This Not That, selada mengandung lutein, senyawa tanaman yang membantu proses pembakaran lemak.