Ikuti Lomba Inovasi AKREL 2024, Dapatkan Hadiah Jutaan

Nining Suningsih--

BACAKORANCURUP.COM - Akhir tahun ini kampus Akademi Komunitas Negeri Rejang Lebong (AKREL) mengadakan lomba gelar inovasi AKREL tahun 2024.

Dimana kali ini AKREL menggelar lomba untuk "Bangkitkan Semangat Inovasi Produk dan Teknologi Bidang Pertanian, Peternakan dan  Perikanan menuju Indonesia Emas 2045" yang sesuai dengan Program Studi (Prodi) yang ada pada kampus AKREL.

"Dimana kurang lebih ada dua kategori inovasi yang diperlombakan," sampai Wakil Direktur AKREL Nining Suningsi.

Dikatakannya, jika dua kategori tersebut yakni, Inovasi produk bidang Hortikultura, Peternakan dan Perikanan, yang mencakup, pangan, makanan, herbal, kesehatan, pakan, karya seni, kerajinan, hasil olahan dan yang lainnya. Dimana peserta bisa mendaftarkan produk inovasi mereka dalam lomba ini.

BACA JUGA:Hingga Kini, Dinsos Bantu Tangani 16 ODGJ

BACA JUGA:Siap-siap, Insentif Guru Honorer Kemenag Bakal Cair

"Adapun loma kita untuk kalangan Pelajar, Mahasiswa dan Masyarakat umum," ungkapnya.

Untuk kategori ke II, yakni Inovasi Teknologi Bidang Hortikultura, Peternakan dan Perikanan, yang meliputi, energi, Industri, Informatika, Teknologi, Tepat Guna, Teknologi daur ulang, dan juga yang lainnya, yang berkenaan dengan hal tersebut.

Untuk yang ingin mengikuti bisa membuka website kampus AKREL, atau mendatangi kampus AKREL secara langsung.

Dimana dalam lomba inovasi ini, kampus AKREL menyiapkan hadiah dengan total puluhan juta, yang bisa dibawa pulang peserta.

"Buruan tunggu apalagi silahkan daftarkan diri dan produk anda dalam Lomba Inovasi AKREL 2024," pungkasnya. 

Tag
Share