KUA Targetkan Desa/Kelurahan Terapkan Program Permata

H Bulkis SThI MHI--

BACAKORANCURUP.COM - Guna memaksimalkan perealisasian kegiatan islami dan ukhuwah di tengah masyarakat Kecamatan Curup Tengah (Curteng), Kantor Urusan Agama (KUA) Curteng menargetkan, agar masing-masing desa/kelurahan bisa menerapkan program baru yang dicanangkan pihak KUA, yakni dengan membentuk Persatuan Majelis Taklim (Permata).

Kepala KUA Curteng H Bulkis SThi MHi menyampaikan, tujuan dibentuknya Permata ini untuk meningkatkan seluruh kegiatan keislaman di masjid dan musala.

Sejauh ini sudah ada 4 desa/atau kelurahan yang menerapkan program Permata.

Diantaranya Kelurahan Kepala Siring, Kelurahan Kampung Jawa, Desa Air Merah, dan juga Kelurahan Talang Rimbo Lama.

BACA JUGA:Idul Adha Jadi Momen Memupuk Empati dan Berbagi

BACA JUGA:Jajaran ASN dan Pejabat Hadiri Open House Bupati

"Untuk di Kecamatan Curteng sendiri, itu ada 9 kelurahan dan 1 desa. Dan dari masing-masing desa/kelurahan, masih ada 6 kelurahan lagi yang dalam proses pembentukan Permata," kata Bulkis.

Karena itu diterangkan Bulkis, tahun ini pihaknya akan menggencarkan dan menargetkan, agar kelurahan lainnya bisa segera membentuk Permata yang sudah dicanangkan itu.

Karena menurutnya, Permata ini sangat penting untuk dilakukan, demi keberlangsungan kegiatan ukhuwah dan islamiyah yang ada di lingkungan masyarakat.

"Sejauh ini kegiatan islamiyah dan ukhuwah di wilayah Kecamatan Curteng sudah berjalan baik. Namun untuk memaksimalkan kegiatan yang ada, kita harapkan agar pihak yang bersangkutan bisa membentuk Permata," terangnya.

Tak hanya itu tambah Bulkis, dengan dibentuknya Permata jugan.

Tentu bisa membantu Pemkab Rejang Lebong, dalam mewujudkan Rejang Lebong bercahaya dan religius.

"Melalui program islamiyah dan ukhuwah di tingkat desa/kelurahan. Mari sama-sama kita membantu visi misi Kepala Daerah untuk mewujudkan Rejang Lebong religius," tandasnya.

Tag
Share