Kebiasaan Ini Bisa Bikin Jebol Transmisi Mobil Matik

Senin 11 Nov 2024 - 14:30 WIB
Reporter : Gale
Editor : Radian

BACAKORANCURUP.COM - Transmisi otomatis atau matic pada mobil dirancang untuk memberikan kenyamanan dalam berkendara tanpa perlu sering-sering mengganti gigi.

Namun, bagi sebagian pemilik mobil matic, tanpa disadari kebiasaan-kebiasaan tertentu bisa memperpendek umur transmisi.

Berikut adalah beberapa kebiasaan yang sebaiknya dihindari agar transmisi mobil matic Anda tetap awet dan tidak mudah rusak.

 

1. Terlalu Sering Memindahkan Tuas Saat Mobil Masih Bergerak

Banyak pengemudi yang langsung memindahkan tuas dari Drive ke Reverse atau sebaliknya saat mobil masih bergerak, terutama saat parkir.

Kebiasaan ini bisa membuat tekanan besar pada komponen transmisi karena sistem harus mengatur ulang gigi dengan tiba-tiba. Idealnya, hentikan mobil sepenuhnya sebelum mengubah posisi tuas transmisi.

BACA JUGA:Faktor Penyebab Seseorang Merasa Rendah Diri

BACA JUGA:Alasan Humor Gak Kalah Penting dari Cinta

2. Menggunakan Mode D (Drive) Terus Menerus di Jalan Menurun

Menggunakan mode Drive saat melewati jalan menurun bisa membuat rem bekerja lebih keras, karena transmisi tidak memberikan efek deselerasi atau engine brake yang cukup. Hal ini membuat transmisi bekerja lebih berat dan berpotensi cepat panas.

Sebaiknya, gunakan posisi gigi yang lebih rendah (seperti mode L atau 2) agar pengereman lebih optimal dan transmisi tidak cepat aus.

 

3. Membiarkan Tuas di Posisi D Saat Berhenti Lama

Saat berhenti di lampu merah atau kemacetan panjang, banyak pengemudi yang memilih untuk tetap berada di posisi Drive sambil menginjak pedal rem.

Kategori :