CURUPEKSPRESS.BACAKORAN.CO - Sebanyak dua calon jamaah haji (CJH) asal Kota Bengkulu, terpaksa tunda berangkat. Ini lantaran terkendala masalah kesehatan lantaran sakit.
Kepala Kemenag Kota Bengkulu, Dr Sipuan melalui Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah, Ramadan Subhi menjelaskan kedua CJH ini sakit dan sudah melakukan pelunasan.
"Menjelang keberangkatan harus mengalami kecelakaan. Menyebabkan organ tubuhnya patah tulang," sampainya.
Akibat dari peristiwa tersebut, serta tidak adanya keluarga pendamping sehingga kedua calon jamaah haji tersebut mengusulkan untuk menunda keberangkatannya hingga tahun depan.
"Usulan pembatalan keberangkatan di tahun ini juga sudah disampaikan tiga hari lalu dan sudah disampaikan pihak Kemenag kota ke Kanwil Kemenag provinsi," paparnya.
BACA JUGA:Polisi Gerebek Kosan Diduga Jadi Lokasi Prostitusi, 9 Remaja Terjaring
Dengan batalnya dua jemaah haji asal Kota Bengkulu tersebut, maka mempengaruhi jumlah jemaah haji yang diberangkatkan tahun ini.
Pasalnya, Kemenag Kota Bengkulu tidak bisa melakukan penggantian jemaah dengan melakukan pergeseran ke nomor urut porsi dibawahnya.
"Kuota kosong itu kita kembalikan ke Kanwil Kemenag provinsi, selanjutnya diisi dengan jemaah haji kabupaten lain," jelasnya.
Subkor Pendaftaran dan Dokumen Haji Reguler Kemenag provinsi, Allazi membenarkan, ada dua CJH yang tertunda berangkat akibat faktor kesehatan. Ke dua CJH tersebut bisa berangkat pada jadwal pemberangkatan besoknya atau jika tidak bisa berangkat tahun ini akan diganti di tahun depan.
"Ya, terkait hal tersebut memang benar, untuk yang tertunda berangkat haji ditahun ini bisa dialihkan ke tahun depan jika memang tidak memungkinkan berangkat di tahun ini," tutupnya.
Jamaah calon haji asal Kota Bengkulu ini dijadwalkan masuk asrama haji antara Bengkulu pada hari ini (kemarin, red), Senin, 13 Mei 2024 pada pukul 19.00 WIB. Sebelum keberangkatan, seluruh calon jemaah haji akan berkumpul di masjid At-Taqwa ba'da Ashar.
Sebelum masuk asrama, seluruh jemaah haji asal kota yang tergabung dalam kloter 1 Bengkulu/kloter 3 PDG akan melaksanakan salat Magrib berjamaah.
Seluruh sanak keluarga diminta mengantar calon jemaah cukup sampai di Masjid At-Taqwa, karena di asrama haji sudah disteril dari pengunjung.
Untuk diketahui, pada tahun 2024 ini, jumlah CJH asal Kota Bengkulu yang akan berangkat ke tanah suci sebanyak 328 orang. Terbagi dalam tiga kelompok terbang (kloter) 1 Bengkulu atau kloter 3 PDG sebanyak 288 orang, kloter 3 (kloter 5 PDG) dan kloter 5 (kloter 7 PDG). Dengan gagalnya dua CJH ke tanah suci, maka kuota Kota Bengkulu berkurang menjadi 326.