CURUPEKSPRESS.BACAKORAN.CO - Pemerintah Desa Cawang Lama kecamatan Selupu Rejang Kabupaten Rejang Lebong beberapa waktu mulai merealisasikan dana desa ( DD) tahun anggaran 2024.
Realisasi anggaran DD tahap yang pertama ini, difokuskan ke sarana penunjangan wisata Ulu Musi.
Sarana penunjang ini berupa perluasan areal parkir dan juga pembangunan embung desa.
Satu lagi kegiatan pembangunan yang menggunakan alokasi dana desa (ADD) untuk kelanjutan pembangunan kantor desa. Hadir dalam kegiatan perwakilan camat kecamatan Selupu Rejang, kepala desa beserta perangkatnya, BPD, PLD, PD, Babinsa, Bhabinkamtibmas, serta tokoh masyarakat.
Kepala desa Cawang Lama Ishak menyampaikan bahwa anggaran DD tahap pertama ini untuk menunjang wisata yang memang masih cukup banyak sarana dan prasarana yang dibutuhkan, karena wisata ulu musi ini dapat menunjang ekonomi masyarakat desa kita khususnya.