BACAKORANCURUP.COM - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Rejang Lebong, menyebut bahwa pihaknya bakal melakukan perekaman Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el) ke sekolah-sekolah.
Dikatakan Kepala Dinas Dukcapil Rejang Lebong, Rosita SH MH kegiatan jemput bola perekaman KTP-el yang menyasar sekolah-sekolah sudah menjadi agenda rutin yang dilakukan oleh Dukcapil untuk mengejar target perekaman.
"Sudah kami jadwalkan untuk kegiatan jemput bola perekaman KTP-el ke sekolah-sekolah, khususnya SMA sederajat," ucapnya.
Sebagaimana diketahui masih banyak pelajar yang duduk di bangku SMA sederajat yang saat ini telah memasuki usia 17 tahun namun belum melakukan perekaman.
BACA JUGA:SMK di Rejang Lebong Ini Buka PPDB Lebih Awal, Ini Alasannya!
BACA JUGA:Pelajar Sibuk SAS, Perpustakaan Sepi!
Sehingga harus terus diupayakan agar para pelajar segera memiliki KTP-el.
Menurut dia, kegiatan ini juga menjadi bagian dari program Identitas Kependudukan Digital (IKD) yang harus dikejar targetnya.
"Jadi pelajar-pelajar yang sudah memasuki atau akan memasuki usia 17 tahun itu wajib sudah perekaman, dan nanti KTP-el akan kita terbitkan dan diserahkan lagi ke pihak sekolah," katanya.
Selain itu, sambung dia, pihaknya juga melakukan perekaman untuk penerbitan Kartu Identitas Anak (KIA) ke SMP dan SD. Sebab sebelumnya pun sudah ada kerjasama antara Dukcapil dan Dikbud terkait KIA tersebut.
"Karena kerjasama atau MoU nya sudah ada jadi tinggal melanjutkan," ujarnya.
Terpisah, Kabid PIAK, Edi T Warman SSos mengungkapkan bahwa, berdasarkan data yang ada terdapat sebanyak 5.147 pelajar di Rejang Lebong belum melakukan perekaman KTP-el.
"Sampai dengan pertengah Mei kemarin ada sebanyak 5.147 pelajar di Rejang Lebong yang belum melakukan perekaman KTP-el," ungkapnya.
Jumlah tersebut, kata dia, diperoleh dari sistem aplikasi yang terintegrasi dengan Pemerintah Pusat. Berkaitan dengan hal itu pihaknya akan berupaya mengejar perekaman khususnya ke sekolah-sekolah.