Keunggulannya Super Apps yang Baru Diluncurkan BSI
Ilustrasi Net--
Senior Vice President (SVP) Digital Banking Retail BSI, Riko Wardhana, mengungkapkan bahwa fitur andalan dari aplikasi sebelumnya, "Berbagi", tetap dipertahankan dalam BYOND by BSI.
Fitur ini memudahkan nasabah untuk melakukan transaksi sosial dan donasi seperti Ziswaf, sumbangan duka, donasi kemanusiaan, dan kegiatan sosial lainnya.
Fitur ini sangat relevan bagi masyarakat Indonesia yang dikenal sebagai bangsa yang dermawan. Riko juga menjelaskan bahwa ke depan, BYOND by BSI dirancang untuk menjadi akses utama nasabah ke berbagai layanan halal lifestyle, seperti mendaftar paket haji dan umrah, memilih paket perjalanan, dan melakukan transaksi lainnya terkait ekosistem halal.
SVP Marketing Communication BSI, Kemas Erwan Husainy, mengungkapkan bahwa Grand Launching BYOND by BSI pada 9 November 2024 di Parkir Timur Senayan akan dimeriahkan dengan konser musik, menampilkan artis-artis ternama seperti Tulus, Rizky Febian, Ndx A.K.A., dan banyak lagi.