Jenjang Pendidikan Ini Tercatat Paling Banyak Nganggur, Kata BPS

Ilustrasi Net--

 

 

BACAKORANCURUP.COM - Tahukah kalian, setiap tahun banyak lulusan yang membutuhkan pekerjaan sesuai dengan yang diinginkan.

Bahkan ramai dibahas, soal jenjang pendidikan yang menjadi penyumbang terbesar angka pengangguran di Indonesia.

Data Badan Pusat Statistis (BPS) per Agustus 2024 menunjukkan, ada sebanyak 7,47 juta orang menganggur. Angka tersebut menurun sebanyak 390 ribu orang dari tahun 2023.

Data tersebut kemudian dikaji berdasarkan pendidikan tertinggi yang ditamatkan. Faktanya, jenjang pendidikan SMA menjadi penyumbang tertinggi.

BACA JUGA:Jalur SNBP Kapan Mulai Dibuka ?

BACA JUGA:SMPIT-KU Gelar MSC Januari 2025, Jangkau Tiga Kabupaten

1. Jenjang Pendidikan yang Paling Banyak Nganggur

Mengacu pada Berita Resmi Statistik BPS No. 83/11/Th. XXVII, 5 November 2024 tentang Keadaan Ketenagakerjaan Indonesia Agustus 2024, distribusi pengangguran menurut pendidikan tertinggi yang ditamatkan didominasi oleh lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA).

Data tersebut diambil selama periode Agustus 2022-Agustus 2024. Lulusan SMA yang menganggur mencapai 30,72 persen.

Adapun persentase pengangguran terendah adalah tamatan Diploma I/II/III dan Diploma IV, S1, S2, S3, masing-masing sebesar 2,29 persen dan 11,28 persen.

Ini distribusi tingkat pengangguran berdasarkan pendidikan tertinggi:

- SMA: 30,72 persen

Tag
Share