Ternyata Mengkonsumsi Pare Bisa Bantu Turunkan Gula Darah Lho, Berikut Penjelasannya!
Ilustrasi Net--
BACAKORANCURUP.COM - Pare atau Momordica charantia, meskipun memiliki rasa pahit, kaya akan nutrisi yang bermanfaat bagi tubuh.
Menurut Kementerian Kesehatan, pare mengandung berbagai mineral nabati, kalsium, fosfor, vitamin, dan karotenoid.
Di beberapa negara, pare sering digunakan sebagai obat tradisional untuk mengatasi berbagai penyakit, termasuk diabetes.
Salah satu manfaat pare yang paling dikenal adalah kemampuannya menurunkan kadar gula darah tinggi.
BACA JUGA:Menjadi Kue Kering Khas Natal, Inilah Sejarah Dari Gingerbread Cookies
BACA JUGA:Liburan Saat Musim Hujan Punya Kelebihan Lho
Mekanisme Pare Menurunkan Gula Darah
Ahli gizi asal Los Angeles, Vandana Sheth, menjelaskan bahwa pare mampu membantu menurunkan kadar gula darah karena kandungan seratnya yang tinggi.
Serat tersebut berperan dalam memperlambat penyerapan glukosa ke dalam aliran darah, sehingga menjaga kestabilan gula darah.
Di samping itu, daging dan biji pare mengandung polipeptida-P, senyawa mirip insulin. "Polipeptida-P adalah nutrisi utama dalam pare yang berfungsi seperti insulin," jelas Sheth, seperti dilansir Eating Well.
Senyawa ini membantu tubuh menyerap glukosa dari darah ke dalam sel-sel tubuh serta merangsang sekresi insulin.
Manfaat pare dalam menurunkan gula darah telah dibuktikan melalui sejumlah penelitian.
Sebuah tinjauan dalam Food Production, Processing and Nutrition tahun 2022 menyebutkan bahwa pare telah digunakan selama berabad-abad untuk mengontrol gula darah.
Studi lainnya dalam Journal of Medicinal Food tahun 2018 menemukan bahwa konsumsi 2.000 miligram pare dalam bentuk suplemen dapat menurunkan kadar gula darah dan hemoglobin A1c pada orang dewasa.