Prabowo Resmikan KEK Industropolis Batang, Apresiasi Jokowi Sebagai Pengagas

ist Presiden Republik Indonesia (RI), Prabowo Subianto meresmikan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Industropolis Batang di Kabupaten Batang, Provinsi Jawa Tengah, pada Kamis, 20 Maret 2025.--

CAKORANCURUP.COM - Presiden Republik Indonesia (RI), Prabowo Subianto meresmikan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Industropolis Batang di Kabupaten Batang, Provinsi Jawa Tengah, pada Kamis, 20 Maret 2025.   

Dalam sambutannya, Prabowo menyebut bahwa adanya KEK tersebut merupakan hasil kerja keras dari banyak pihak. Lebih lanjut Prabowo mengucapkan apresiasinya kepada Presiden RI Ketujuh, Joko Widodo. 

“Saya ingin menyampaikan penghargaan kepada pendahulu saya, Presiden ketujuh Republik Indonesia, Pak Joko Widodo karena KEK ini dibangun di masa kepemimpinan beliau dan dikerjakan juga oleh menteri-menteri beliau. Pondasi yang kuat, segala persiapan telah dibangun,” ujar Prabowo.

 Prabowo berharap KEK Batang bisa menjadi Shenzen-nya Indonesia “Hari ini Indonesia memiliki kawasan yang kita harapkan bisa menjadi Shenzhen-nya Indonesia, insyaallah,” kata Prabowo. 

Ia kembali menegaskan bahwa Pembangunan suatu bangsa merupakan suatu pekerjaan yang tidak sebentar.  

“Bisa dikatakan sebuah long march, suatu perjalanan yang berat dan jauh. Semua hasil yang kita nikmati adalah hasil kerja keras para pendahulu-pendahulu kita. Mulai dari pendiri bangsa kita, para pejuang kemerdekaan,” tegas Prabowo. 

Prabowo percaya bahwa hasil yang dinikmati oleh rakyat Indonesia saat ini merupakan cita-cita dari para pendiri bangsa dan juga para perjuang kemerdekaan Indonesia. 

Ia berharap Kawasan tersebut dapat menjadi pusat pertumbuhan industri baru di Indonesia sekaligus mendorong transformasi ekonomi nasional berbasis hilirisasi dan industrialisasi. 

Prabowo juga menegaskan bahwa tujuan dari didirikannya KEK adalah untuk membangun kesejahteraan bagi seluruh rakyat Indonesia. 

“Kita harus menghilangkan kemiskinan dari bumi Indonesia, itu tujuan kita Pembangunan industrilisasi, hilirisasi,” tegasnya. 

Prabowo menegaskan bahwa pengembangan kawasan industri modern ini sejalan dengan visi Indonesia untuk mengejar ketertinggalan dari negara-negara lain di kawasan Asia.  

Dengan daya saing yang lebih tinggi, KEK Batang diharapkan dapat menarik investasi besar dan membuka banyak lapangan kerja.  

“Kita harus berani untuk mengejar apa yang telah dilakukan oleh negara-negara tetangga kita. Kita tidak boleh malu untuk belajar dari mereka karena tujuan kita adalah membangun kesejahteraan bagi seluruh rakyat Indonesia,” ucap Prabowo. 

 KEK Industropolis Batang merupakan transformasi dari Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB). KEK ini ditetapkan melalui Peraturan Presiden Nomor 106 Tahun 2022 tentang Percepatan Investasi melalui Pengembangan KITB Batang.  

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan