Capaian Prestasi SMKN 3 RL Selama 2023-2024
Siswa Taruna SMKN 3 RL--
CURUPEKSPRESS.BACAKORAN.CO - Selama masa kepemimpinan Firnando SPd MM yang menjabat sebagai Kepala Sekolah (Kepsek).
SMKN 3 RL terus eksis untuk meraih prestasi, baik itu pada bidang akademik maupun bidang non akademik.
Dimana sejak tahun 2023 hingga 2024 ini saja, sudah banyak prestasi yang ditorehkan oleh SMKN 3 RL.
Sehingga hal tersebut terus memacu semangat para siswa dan guru, serta peningkatan mutu dan kualitas pendidikan yang ada di SMKN 3 RL.
Disampaikan Firnando, prestasi yang diraih oleh SMKN 3 RL ini berkat kerjasama antara siswa, guru, dan seluruh pihak terkait yang ada di sekolah.
BACA JUGA:Dipimpin Ahmad yuni, Kelurahan Tempel Kejar Capaian Pembangunan
BACA JUGA:Sukses Gelar Re-Akreditasi, PKM Curtim Optimis Raih Hasil Terbaik Menuju Paripurna
Sehingga ditegaskannya, dirinya tidak bisa menorehkan prestasi tanpa ada campur tangan dari pihak sekolah lainnya.
"Alhamdulillah, sejak tahun lalu sekolah kita banyak menorehkan prestasi pada bidang akademik dan non akademik. Namun perlu digarisbawahi, raihan prestasi ini berkat kerjasama dewan guru, staf, dan juga para siswa," ujarnya.
Dengan torehan prestasi yang sudah diraih oleh pihaknya tambah Firnando.
Tentu pihaknya juga berharap agar kedepannya prestasi SMKN 3 RL lebih meningkat.
Selain itu harap Firnando, dirinya juga meminta bantuan pengembangan lahan di SMKN 3 RL.
Ham itu dilakukan, guna menampung para siswa yang lebih banyak, serta meningkatkan prestasi yang sudah ada saat ini.
"Sebelumnya kami mengucapkan selamat HUT ke-144 Kota Curup. Melalui momentum HUT Curup ini, kami berharap kedepannya ada bantuan perluasan lahan untuk SMKN 3 RL. Karena sejauh ini, jumlah siswa yang minat masuk SMKN 3 RL terus meningkat. Jadi kami sangat berharap, kedepannya hajat kami ini bisa diakomodir oleh pihak-pihak terkait," harapnya.