TMMD Kodim 0409 Rejang Lebong Dibuka, Gubernur : Kolaborasi TNI dan Rakyat Wujudkan Percepatan Pembangunan

Penandatangan berita acara penyerahan lokasi kerja antara Pemkab Rejang Lebong dan Kodim 0409 Rejang Lebong disaksikan Gubernur Bengkulu.-HABIBI/CE -

Sementara itu, Dandim 0409 Rejang Lebong Letkol Arh M Erfan Yuli Saputro mengatakan bahwa kegiatan TMMD dilaksanakan di Desa Belumai I dan Belumai II Kecamatan Padang Ulak Tanding.

Dimana Dandim menyebut, ada berbagai kegiatan yang dilaksanakan baik kegiatan fisik maupun non fisik.

"Untuk kegiatan utama yakni pembukaan badan jalan sepanjang 3,2 KM X 8 Meter. Kemudian ada kegiatan pembangunan, RTLH 4 unit, rehab musholla 1 unit, pipanisasi 2 titik, sumur bor 1 titik.

Selanjutnya rehab gudang BUMDes 1 titik, penanaman pohon 2500 batang tema bersatu dengan alam, kegiatan ketahanan pangan berupa penanaman padi, dan 9 kegiatan non fisik berupa penyuluhan," jelasnya.

Untuk diketahui, bahwa selain Gubernur, kegiatan pembukaan TMMD juga dihadiri Danrem 041/Gamas di wakili Kasrem 041/Gamas Kolonel Kav Husnizon, SIP, Kasiter Kasrem 041/ Gamas Kolonel. Inf Arif Dipayana SIP, M.Si, Bupati Rejang Lebong di wakili Sekda Yusran Fauzi, ST, Kapolres  Rejang Lebong AKBP Eko Budiman SIK,MI.K,M.Si, Ketua DPRD Rejang Lebong Mahdi Husen SH, Kajari Rejang Lebong, Fransico Tarigan SH, MH, Komandan Brigif 8/GC di wakili Danton Taikam Letda Inf Aris Budiman, Kepala SPN Polda Bengkulu di wakili Waka SPN AKBP Jhon Nelson SH, Ketua Persit KCK Cabang XX Dim 0409/RL, Danden Zibang di wakili Kapten Czi Arif Sumantri, Danden Bekang II/1.B Letkol Cba Henry ap Nababan, Danden Pal Curup Letkol Cpl Purwanta SE, Dansub Denpom Letda Cpm Toni, Danyon Brimob diwakili Pasi.Ops Ipda Ali Imron, Danden Zipur di wakili Pasi. Ops Letda Czi Yudha dan Pimpinan PT MPM Faisal.

Kemudian peserta ucapara diikuti oleh Barisan Satgas, Barisan Kodim, Barisan Brimob, Barisan Polres, Barisan Sat Pol PP, Barisan Dishub Rejang Lebong, Barisan SMA, Barisan Pramuka dan Barisan Korsik. 

Tag
Share