Perekrutan CPNS Segera Dibuka, 10 Syarat Umum Ini Harus Dilengkapi Sebelum Mendaftar!
Surat Keputusan KemenPAN RB nomor 320 tahun 2024.-NET -
7. Memiliki kompetensi yang dibuktikan dengan sertifikasi keahlian tertentu yang masih berlaku dari lembaga profesi yang berwenang untuk jabatan yang mempersyaratkan;
8. Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan jabatan yang dilamar;
9. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia atau negara lain yang ditentukan oleh instansi pemerintah; dan
10. Persyaratan lain sesuai kebutuhan jabatan yang ditetapkan oleh PPK.
Lalu kapan pendaftaran CPNS 2024 dibuka?
Dikatakan Kepala Biro Data, Komunikasi, dan Informasi Publik Kemenpan-RB, Mohammad Averrouce, terkait pengadaan CASN melalui rekrutmen CPNS dan PPPK 2024 saat ini masih dalam tahap verifikasi dan validasi (verval) rincian formasi yang sudah diinput masing-masing instansi.
Dengan kata lain, pendaftaran CPNS dan PPPK 2024 baru akan dibuka jika tahapan verval dan persiapan instrumen, baik regulasi maupun sistem, semuanya sudah siap dan matang.
"Kami tidak ingin terlalu terburu-buru. Sebelum itu, kami pastikan semuanya on the track dan meminimalisir kelalaian atau kesalahan yang bisa terjadi sedetail mungkin," katanya.
Ia juga menjelaskan, Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas pun pernah telah menyebutkan, saat ini pengadaan CPNS dan PPPK 2024 baru memasuki tahapan finalisasi usulan detail formasi dari masing-masing kementerian dan lembaga.
Hal ini karena, tambah dia, usulan sejumlah kementerian dan lembaga pusat masih belum memenuhi kuota formasi yang disediakan.
"Sebagai contoh, kementerian/lembaga pusat itu mendapatkan kuota fresh graduate sekitar 200.000 lebih, tapi sampai hingga awal Juli kemarin, finalnya kementerian/lembaga yang mengusulkan belum sampai 200.000 formasi," ungkapnya.
Masih dikatakan Averrouce, pemerintah akan berupaya untuk mempercepat proses tersebut, agar waktu pendaftaran CASN lanjutan segera dilaksanakan dalam waktu yang tidak lama lagi.