Sejarah Pendiri Dibalik Arsitektur Masjid Raya Padang Yang Megah Disetiap Sudutnya, Ayo Ikuti Kisahnya!

Masjid Raya Padang atau Masjid Ahmad Khatib al-Minangkabawi(Sekarang)--

Bagian depan masjid dilengkapi dengan tiang-tiang besar yang kokoh, menggambarkan kekuatan dan ketahanan.

Masyarakat setempat seringkali terpesona oleh warna hijau dan kuning yang mendominasi bangunan ini, simbol harapan dan kebangkitan.

Masjid Raya Padang bukan hanya tempat beribadah.

Di sini, masyarakat berkumpul untuk belajar, berdiskusi, dan berorganisasi. Sejak awal, masjid ini berfungsi sebagai pusat kegiatan sosial dan keagamaan. Banyak ulama dan tokoh masyarakat yang lahir dari sini menjadikannya tempat yang sangat berpengaruh dalam perkembangan Islam di Sumatera Barat.

Masjid Raya yang berada di kawasan Jalan Chatib Sulaiman, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang, dan menjadi salah satu landmark penting di kota.

Pembangunannya dimulai dengan peletakan batu pertama pada 21 Desember 2007 dan selesai pada 4 Januari 2019.Kemudian pada 7 Juli 2024, Masjid Raya Sumatera Barat resmi berganti nama menjadi Masjid Ahmad Khatib al-Minangkabawi

Perubahan nama ini dilakukan untuk menghormati seorang ulama besar dari Minangkabau yang berkontribusi banyak dalam bidang keilmuan Islam di Sumatera Barat.

Bangunan yang berdiri kokoh dengan Arsitektur yang unik seperti memiliki atap berbentuk gonjong, mirip dengan tanduk kerbau yang merupakan ciri khas rumah adat Minangkabau. M

asjid Raya ini tidak memiliki kubah dan menggabungkan unsur-unsur tradisional Minangkabau dengan budaya Islam dan desain modern, Dinding masjid dihiasi dengan ukiran khas Minangkabau dan kaligrafi, Mihrabnya berwarna perak, terinspirasi dari batu hajar aswad di Ka'bah, sementara plafonnya dihiasi tulisan Asmaul Husna berwarna emas, Lantainya dilapisi dengan karpet lembut berwarna merah yang diimpor dari Turki.

Bangunan masjid ini memiliki rongga untuk memudahkan sirkulasi Udara dan terdapat menara setinggi 85 meter yang bisa didaki hingga ketinggian 44 meter pada Masjid Raya.

Masjid Raya Padang adalah tempat yang wajib dikunjungi, terutama bagi mereka yang ingin memahami lebih dalam tentang sejarah dan budaya Minangkabau.

Di sini, kita bisa merasakan ketenangan saat beribadah sambil menikmati keindahan arsitektur yang megah. Jangan lewatkan kesempatan untuk belajar dari kisah-kisah yang terkandung di dalamnya.

Tag
Share