Madrasah di Rejang Lebong Ini Gelar STS dengan Sistem Berbeda!

Kegiatan STS yang dilaksankan MIM 10 Rejang Lebong pekan lalu.-IST/CE -

BACAKORANCURUP.COM  - Berbeda dengan tahun sebelumnya, tahun ini Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah (MIM) 10 Rejang Lebong melaksanakan ujian Sumatif Tengah Semester (STS) berbasis digital.

Kegiatan berbasis digital yang dilaksanakan itu, diperuntukkan bagi sekolah kelas tinggi mulai dari kelas 4 sampai kelas 6, dan juga pelaksanaannya menggunakan android. Dan sudah dilaksankan selama seminggu pada pekan lalu.

"Tahun kemarin kita masih melaksanakan STS yang sebelum itu namanya PTS secara manual. Namun tahun ini, untuk pertamanya kita melaksanakan STS berbasis digital," kata Kepala MIM 10 Rejang Lebong Burhan Fajri SPdI melalui Waka Kurikulum Laila MPd.

Melalui kegiatan STS yang dilaksanakan dengan berbasis digital kata dia, hasil yang dicapai bisa lebih praktis dan mudah.

BACA JUGA:Sambut Hari Santri, Kemenag Intruksikan Pontren Gelar Kegiatan Internal

BACA JUGA:Punya 3 Prodi Baru, Telkom University Jawab Tantangan Dunia

Dimana melalui STS itu, siswa bisa langsung tahu berapa hasil yang didapatnya usai mengerjakan soal. Sehingga penilaian yang diberikan sangat transparan, dan bisa memberikan kepuasan sendiri bagi masing-masing siswa.

"Kalau untuk manfaatnya sangat besar, kita juga memberikan pelatihan sejak dini kepada para siswa. Selain itu melalui STS digital, bisa meminimalisir siswa untuk melakukan kecurangan seperti mencontek," jelasnya.

Karena itu dia juga mengatakan, kegiatan STS berbasis digital ini akan terus dikembangkan dan diterapkan kembali, pada STS di semester selanjutnya.

Sehingga dengan pengembangan yang dilakukan itu, pihaknya berharap kemampuan dan kompetensi siswa akan terus meningkat.

"Kita akan terus kembangkan, agar pelaksanaan STS berbasis digital ini bisa lebih baik untuk kedepannya," harapnya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan