Begini Tutorial 1 Akun WhatsApp Login di 2 HP

Ilustrasi Net--

- Pada halaman login awal di aplikasi WhatsApp HP sekunder, silakan klik opsi “Tautkan Perangkat Ini”.

- Setelah itu, tunggu beberapa saat hingga aplikasi WhatsApp di HP sekunder menampilkan kode QR untuk menautkan akun.

- Setelah tersedia, silakan pindai kode QR tersebut dengan aplikasi WhatsApp di HP utama.

- Pada aplikasi WhatsApp di HP utama yang sudah terdaftar akun, silakan buka menu "Pengaturan" dan klik opsi "Perangkat Bertaut".

- Kemudian, klik opsi "Tautkan Perangkat" dan kamera pemindaian bakal terbuka.

- Arahkan kamera itu ke kode QR yang terdapat pada aplikasi WhatsApp di HP sekunder.

- Jika pemindaian berhasil, akun WA dan isinya bakal masuk dan tersinkronisasi di HP sekunder.

 

Dengan mengikuti cara dan tutorial di atas, pengguna bakal lebih mudah dalam mengakses WA. Pengguna bisa menautkan 1 akun WA di 2 HP sekaligus.

Apabila sudah bertaut, pengguna dapat mengakses 1 akun WA di HP utama dan HP sekunder secara bersamaan. Setiap chat WA yang masuk di HP utama bakal masuk pula di HP sekunder.

Tag
Share