BACAKORANCURUP.COM - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rejang Lebong melakukan rapat persiapan perayaan Hari Kesehatan Nasional (HKN) tahun 2024. Pjs Bupati Rejang Lebong, Dr H Herwan Antoni MKes MSi yang memimpin rapat mengatakan, rapat ini digelar dengan tujuan memantapkan rangkaian kegiatan yang sebelumnya telah disusun.
"Baru saja kita rapat terkait dengan persiapan peringatan atau perayaan HKN yang diinisiasi oleh Dinas Kesehatan (Dinkes)," katanya.
Melalui rapat ini, sambung Herwan, setiap saran dan masukan tentunya sangat diharapkan guna bisa terlaksana kegiatan HKN ini secara optimal dan lancar.
Menurut Herwan, perayaan HKN bukan sekadar momen seremonial, tetapi harus mampu memberikan dampak nyata bagi masyarakat, terutama dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan.
BACA JUGA:Apoteker Ujung Tombak Keberhasilan Pengobatan
BACA JUGA:Kenaikan Gaji Rp2 Juta Tahun 2025 Hanya bagi Guru ASN dan Honorer Terpilih, Ini Kata Abdul Mu’ti
"Peringatan HKN ini seharusnya bisa memotivasi kita semua untuk berbenah dan memberikan pelayanan terbaik," terangnya.
Selain itu, Herwan juga berpesan kepada panitia agar menjaga keseimbangan antara merayakan momen tersebut dan tanggung jawab utama mereka dalam memberikan pelayanan kesehatan.
"Saya harap kegiatan HKN ini bisa diselenggarakan dengan sederhana, tetapi tetap bermakna bagi masyarakat. Jangan sampai semangat merayakan mengganggu tugas utama kita," pesannya.
Lebih jauh, Herwan berharap agar peringatan HKN ini menjadi pemacu semangat bagi seluruh tenaga kesehatan di Rejang Lebong untuk terus berbenah, memperbaiki layanan, dan memenuhi kebutuhan masyarakat akan layanan kesehatan yang berkualitas.
Disisi lain, Kepala Dinkes Rejang Lebong, Dhendi Novianto Saputra SKM menyebutkan ada beberapa rangkai kegiatan yang bakal dilaksanakan dalam perayaan HKN ini.
Mulai dari pertandingan badminton, futsal, tenis meja, lomba domino, lomba karaoke, fun run maraton 3 km, lomba menembak, jalan santai, senam bersama, dan ada pemeriksaan kesehatan gratis.
"Tapi ini baru rundown acara yang baru kami susun, tentu ini belum final dalam artian masih akan direvisi sebagaimana hasil rapat bersama Pak Bupati dan kawan-kawan dari OPD lain," singkatnya.