Keunggulan OPPO Watch X, Apa Layak Untuk Dibeli ?

Rabu 27 Nov 2024 - 08:30 WIB
Reporter : Lola
Editor : Radian

BACAKORANCURUP.COM - OPPO Watch X adalah smartwatch premium keluaran perusahaan OPPO yang dilengkapi dengan teknologi yang canggih. OPPO Watch X sudah dibekali dengan sistem operasi WearOS dari Google, sehingga bisa digunakan untuk berbagai aplikasi.

Smartwatch ini menjadi premium karena ketahanan baterai nya bisa sampai 100 jam dengan penggunaan mode hemat baterai. OPPO Watch X juga sudah dilengkapi dengan fitur-fitur terbaru yang membuatnya semakin premium.

Desain dari OPPO Watch X berbentuk bulat dengan besar 46 mm dan layarnya 1,91 inci. Smartwatch ini terlihat sederhana akan tetapi sudah menggunakan aluminium premium sebagai material bingkainya, yang membuat OPPO Watch terlihat lebih mewah. OPPO Watch X juga terlibang ringan sehingga nyaman untuk dipakai ketika berolahraga.

BACA JUGA:Buah Semangka Tidak Boleh Dimasukkan ke Dalam Kulkas, Ini Alasannya

BACA JUGA:Oli Berubah Warna Jadi Hitam Pasca Digunakan, Apa Alasannya ?

Pada sisi kanan smartwatch ini sudah terdapat dua tombol yang disebut Home dan Easy Button. Tombol Easy Button pada OPPO Watch X di klaim jauh lebih mudah ditekan daripada smartwatch lain.

Dengan menggunakan teknologi layar AMOLED, membuat OPPO Watch X ini terlihat lebih cerah dan dilengkapi fitur Always on Display. Fitur ini hadir guna menampilkan visibilitas yang baik meskipun digunakan saat berolahraga diluar ruangan.

Dengan menggunakan standar militer MIL-STD-810H, OPPO Watch X tangguh untuk digunakan kondisi apapun. Pada layarnya pun sudah dilindungi dengan lapisan kaca kristal safir yang tahan gores.

Peggunaan strap bermaterial karet atau rubber premium juga membuat smartwatch ini semakin nyaman dipakai. Dibekali dengan rating IP68 dan tahan air 5ATM, smartwatch ini aman dipakai ketika berenang.

Untuk memakai fitur yang sudah disediakan oleh OPPO Watch X, pengguna nya harus menghubungkan smartwatch ini dengan aplikasi O Health. Apabila sudah terhubung, O Health akan menampilkan berbagai setting pada jam. Pengguna bisa mengatur smartwatch ini dengan berbagai watch face dan penyesuaian penggunaan lainnya.

Selain itu, smartwatch ini bisa melakukan pelacakan untuk kesehatan dan olahraga. OPPO Watch X bisa melakukan beberapa hal seperti merekam kualitas tidur seseorang, pernapasan ketika tidur, oksigen dalam darah, pemantauan detak jantung dan masih banyak lagi. Dalam olahraga, OPPO Watch X hadir dengan pengenalan beberapa olahraga, seperti badminton, lari, jogging, cycling, berenang, dayung.

Smartwatch ini hadir dengan harga yang cukup mahal yaitu 5,9 jutaan. Dengan fitur nya yang lengkap, layak atau tidaknya untuk dibeli itu kembali kepada kepuasan masing-masing.

Kategori :