10. Libatkan Anak dalam Kegiatan Keluarga
Libatkan anak dalam kegiatan seperti menyiapkan hidangan sahur dan berbuka puasa atau beramal bersama. Aktivitas ini bisa membantu anak belajar tentang pentingnya berbagi dan mempererat hubungan keluarga.
Mengatur waktu belajar anak di bulan puasa memang memerlukan penyesuaian akan tetapi dengan strategi yang tepat anak bisa tetap belajar dengan baik tanpa mengorbankan ibadah dan kesehatan.
Dengan memberi perhatian pada waktu belajar yang tepat, pola makan yang sehat serta dukungan emosional dan spiritual anak-anak bisa menjalani puasa dengan lancar sambil tetap memperoleh manfaat pendidikan yang optimal. Dalam hal ini orang tua sangat berperan penting dalam menciptakan lingkungan belajar yang menyenangkan dan penuh motivasi selama bulan yang penuh berkah ini.