Tips Berbuka Puasa yang Sehat Ala Ade Rai, Boleh Dicoba Nih !

IST Ade Rai, sumber foto channel YouTube Dunia Ade Rai--
BACAKORANCURUP.COM - Menjaga kesehatan dan kebugaran saat berpuasa di bulan Ramadan sangat penting agar tubuh tetap bertenaga.
Binaragawan Ade Rai membagikan tiga strategi berbuka puasa yang dapat membantu tubuh tetap fit. Salah satu kunci utamanya adalah menghindari makanan berminyak serta memperbanyak asupan sayuran.
Menurut Ade Rai, pola makan yang tepat saat berbuka dapat mencegah lonjakan gula darah yang berlebihan sekaligus menjaga metabolisme tubuh tetap stabil.
Ia juga membagikan waktu terbaik untuk berolahraga sebelum berbuka serta cara mengatur konsumsi karbohidrat setelah latihan beban.
BACA JUGA:Cara Meredakan Batuk saat Puasa Ramadhan
BACA JUGA:Penderita Asam Urat dan Kolesterol Aman Konsumsi Daftar Ikan Ini
Untuk mendapatkan manfaat kesehatan maksimal dari puasa, diperlukan pengelolaan pola makan dan aktivitas fisik yang tepat.
Melansir dari Channel YouTube Dunia Ade Rai, berikut adalah tiga tips berbuka puasa sehat yang dapat membantu tubuh tetap optimal selama Ramadan.
1. Olahraga sebelum berbuka puasa
Salah satu kebiasaan sehat yang dianjurkan Ade Rai adalah melakukan olahraga ringan menjelang waktu berbuka. Menurutnya, berlatih sebelum berbuka merupakan momen terbaik untuk melakukan aktivitas kardiovaskular. Setelah lebih dari 10 jam berpuasa, kadar gula darah menurun, sehingga tubuh akan lebih efektif membakar lemak sebagai sumber energi utama.
"Sebelum berbuka, kita bisa melakukan latihan kardiovaskular. Bisa menggunakan alat bantu atau cukup dengan skipping," ujar Ade Rai.
Tidak perlu melakukan olahraga berat, cukup dengan berjalan kaki, skipping, atau gerakan ringan lainnya. Aktivitas ini tidak hanya membantu tubuh tetap aktif tetapi juga mempersiapkannya agar lebih optimal dalam menyerap nutrisi saat berbuka puasa.