Gagah dan Bergaya Off-Road, Daihatsu Siapkan Mobil Baru Pesaing Jimny

Daihatsu Rugger--
BACAKORANCURUP.COM - Daihatsu Jepang saat ini dikabarkan tengah mengembangkan SUV baru untuk menyaingi Suzuki Jimny.
Diketahui, mobil baru ini akan dirilis paling cepat pada tahun 2026 mendatang. Menariknya, desain SUV anyar tersebut yang diprediksi memakai nama Rugger.
Sebagai informasi, Daihatsu Rugger sebenarnya bukan nama baru di dunia otomotif. Model ini pernah mengaspal pada era 1980-an sampai 1990-an sebagai SUV ladder frame penerus Taft.
Daihatsu Lager tersebut menggendong mesin diesel 4 silinder 2.800 cc dengan transmisi manual. Setelah tiga dekade, tampaknya nama Rugger akan kembali dipakai Daihatsu sebagai SUV baru pesaing Suzuki Jimny. Sebagai produk baru, Ia tidak akan menggunakan sasis ladder frame seperti Jimny
Tetapi akan menggunakan platform DNGA (Daihatsu New Global Architecture) seperti produk-produk terkini Daihatsu
BACA JUGA:Ini Harga iPhone Jika Dibuat di AS
BACA JUGA:Makin Mantap! BeAT Motor Matic Honda Kini Miliki Fitur Keamanan Baru
Sangat mungkin juga mobil ini akan memiliki bodi 5 pintu, mengikuti popularitas Jimny Nomad 5 pintu di Jepang.
Pada renderan Daihatsu Rugger ini, mengusung konsep jip off-road WakuWaku yang dipamerkan di Tokyo Motor Show 2019 lalu.
Meskipun desainnya sederhana, bagian depan dan samping menekankan aura rugged khas off-road dengan motif garis tegas
Desain headlamp memiliki garis luar persegi dengan proyektor di dalamnya, dipisahkan menjadi dua bagian atas dan bawah.
Untuk memperkuat kesan off-road, Ia dilengkapi dengan underguard, side step, hingga penggunaan ban rugged terram R/T. Ukuran bodi diperkirakan akan kurang lebih sama dengan Taft yang saat ini beredar di Jepang.
Tetapi ground clearancenya ditingkatkan sekitar 12 mm untuk memberikan kenyamanan berkendara di jalan raya yang lebih baik serta peningkatan performa off-road.
Pilihan mesin akan mencakup mesin 3 silinder segaris 660 cc dengan output maksimum 54 PS, dan mesin 3 silinder segaris 660 cc turbo dengan output maksimum 64 PS.