Dewan Dukung Penuh Alih Status Kampus AKREL

Jajaran DPRD Rejang Lebong.-DOK/CE -

BACAKORANCURUP.COM - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Rejang Lebong, mendukung penuh dan mensupport rencana dan langkah kampus Akademi Komunitas Negeri Rejang Lebong (AKREL) mengejar alih status menjadi Politeknik Negeri Rejang Lebong.

Dimana dukungan tersebut diberikan  lantaran alih status kampus tersebut dibutuhkan dan merupakan langkah strategis.

"Usulan ini sangat baik, dasar adanya kampus AKREL juga untuk menyeimbangkan kampus pendidikan vodkasi di Rejang Lebong, yang sebagiannya adalah swasta, sehingga tentu saja kita dukung," sampai Ketua Komisi I DPRD Rejang Lebong Hidayatullah, yang menjadi mitra dan membidangi perihal pendidikan di Rejang Lebong.

Dikatakannya, tentu saja jika mendukung, maka daerah harus mengambil resiko. Terlebih hal - hal sarana yang menjadi penunjang alih status tersebut, terlebih pihak kampus sudah sempat menyampaikan agar bisa diberikan bangunan yang saat ini digunakan mereka dengan status pinjam pakai, yang berlokasi di Dwi Tunggal untuk dihibahkan secara utuh ke kampus tersebut.

BACA JUGA:SLB Berencana Lebarkan Sayap Melalui Program P5, Jalin Kerjasama dengan OPD

BACA JUGA:Soal AKREL Butuh Hibah Lahan, Sekda : Lihat Dulu Usulannya

"Ini juga bisa saja kita bahas dan kita pikirkan, atau bahkan diberikan aset lain yang lebih layak," ungkapnya.

Termasuk juga kemungkinan usulan hibah lahan yang dibutuhkan kampus AKREL, sebagai syarat mutlak untuk alis status tersebut. Dimana tentu saja Pemkab harus memikirkan untuk diberikan atau tidak.

"Yang jelas karena kita mendukung, maka kita harus sanggup untuk membantu kampus melengkapi syarat tersebut," terangnya.

Dimana saat ini pendidikan vokasi jajaran D2, memang terkesan tanggung dengan alih status yang dilakukan kampus AKREL, sehingga lulusan dengan gelar D3, maka memberikan wajah baru untuk dunia pendidikan perguruan tinggi di Rejang Lebong.

Terlebih jika bicara Program Studi (Prodi) yang ada pada kampus tersebut, sesuai dengan kontur wilayah Rejang Lebong, dan sesuai dengan mayoritas pekerjaan masyarakat Rejang Lebong, yang dominan dengan pertanian.

"Langkah ini menjadi tepat dan perlu didukung, Dimana Rejang Lebong punya kampus yang akan menunjang SDM pada bidang pertanian, peternakan dan perikanan di Rejang Lebong," pungkasnya.

Tag
Share