Guru Agama Desa di Kecamatan Rejang Lebong Ini Harapkan Kenaikan Gaji

GAD yang hadir dalam kegiatan MTQ Curup Utara.-NICKO/CE -

BACAKORANCURUP.COM - Karena saat ini gaji guru agama desa (GAD) di Kabupaten Rejang Lebong masih belum memenuhi standar.

Sejumlah GAD di Rejang Lebong mengusulkan, agar ada penambahan gaji untuk meningkatkan kesejahteraan mereka.

Seperti yang diungkapkan para GAD di wilayah Kecamatan Curup Utara melalui Plt Camat Curup Utara Popo Hartopo SSos, saat menghadiri kegiatan MTQ di Kecamatan Curup Utara kemarin.

"Sebelumnya para GAD kita ini menyampaikan aspirasi soal kenaikan gaji kepada Pemdes setempat. Namun tindak lanjut dari para Pemdes, itu disampaikan kepada kita pihak kecamatan. Karena itu melalui momen MTQ ini, kami menyampaikan secara langsung kepada bupati, apa saja yang sudah menjadi aspirasi masyarakat kami.

BACA JUGA:IAIN Curup Perbaiki Jalan Utama Kampus, Anggaran Rp 2,1 Miliar dari PNBP

BACA JUGA:Asyik! Dana BOS Tahap II Segera Cair, Dikbud Beri Pesan Ini untuk Kepsek dan Bendahara

Seperti halnya permintaan dan permohonan kenaikan gaji bagi para GAD ini. Akan tetapi perlu diketahui, saya selaku camat hanya menyampaikan harapan dari para GAD kita," ungkap Popo.

Melalui momen itu juga kata Popo, dirinya berharap agar apa yang disampaikan para GAD itu bisa dipertimbangkan dengan baik.

Karena menurutnya, peran GAD tak hanya sebagai mengajar ngaji saja. Akan tetapi mereka juga mengajarkan anak-anak, untuk belajar tahfiz dan perihal keagamaan sebagainya.

"Kami sangat berharap, agar nanti usulan kenaikan gaji GAD ini bisa diakomodir kedepannya. Karena kami pihak kecamatan, hanya bisa mengusulkan dan terus memperjuangkan apa yang sudah diusulkan," singkatnya. 

Untuk diketahui, saat ini para GAD memiliki SK dari bupati, dan diberikan gaji Rp 1 juta setiap bulan.

Tag
Share