Hamster Kombat, Game 'Tap To Earn' Selain Menghibur Juga Dapat Menghasilkan Uang!

Senin 15 Jul 2024 - 02:00 WIB
Reporter : Habibi
Editor : Habibi

BACAKORANCURUP.COM - Dunia permainan kini kembali ramai dengan konsep "tap-to-earn".

Adalah Game Hamster Kombat. Game yang viral di Telegram dan telah dimainkan jutaan orang ini, selain menghibur juga dapat menghasilkan uang. 

Uniknya, game ini memungkinkan penggunanya untuk mengambil peran sebagai CEO terbaik dari bisnis virtual hamster.

Yakni dengan mengelola dan mengembangkan bisnis mereka secara sukses.

BACA JUGA:BURUAN! Hamster Kombat Bagi-bagi Jutaan Koin, Kamu Hanya Perlu Lakukan Hal Mudah Ini

BACA JUGA:Siapkan Dompet Digital, Koin Hamster Kombat Bisa Dicairkan Jadi Uang, Begini Caranya!

Konsep yang unik dan tentu menghibur ini, juga dikombinasikan dengan peluang untuk menghasilkan uang melalui token game asli, HMSTR. 

Bukan hanya viral di Indonesia, tapi game viral penghasil uang ini juga viral dan dimainkan orang di dunia. 

Bahkan baru-baru ini, token HMSTR diluncurkan di pasar terbuka, memicu antusiasme baik dari investor maupun gamer. 

Tentu dengan pasokan token terbatas sebesar 10 miliar, perdagangan pra-pasar menunjukkan volatilitas tinggi. 

BACA JUGA:5 Cara Mudah Dapat Koin Hamster Kombat, Lalu Tukar dengan Uang!

BACA JUGA:Yuk! Dapatkan 1 Juta Koin Hamster Kombat dengan Memecahkan Sandi Morse Harian Ini

Bahkan diketahui juga, bahwa harga HMSTR melonjak dari $0,001 menjadi $0,206 hanya dalam tempo sehari, menunjukkan potensi besar untuk keuntungan bagi mereka yang masuk sebagai pembeli awal.

Menariknya, saat Pre-Launch, HMSTR menggegerkan pasar kripto! Namun, di balik peluangnya, selalu ada risiko. 

Investasi dalam kripto seperti HMSTR rentan terhadap volatilitas tinggi. Contohnya adalah Notcoin, di mana harga tokennya mengalami fluktuasi liar setelah terdaftar di bursa.

Kategori :