Ini 7 Camilan Sehat dan Aman bagi Pengidap Diabetes

Selasa 03 Sep 2024 - 11:30 WIB
Reporter : Ari
Editor : radian

BACAKORANCURUP.COM - Tidak enak memang jadi pengidap/penderita diabetes, karena cukup banyak pantangan yang mesti dihindari, khususnya dalam mengonsumsi makanan.

Karena makanan-makanan tertentu, seperti yang terlalu banyak mengandung garam atau gula, bisa memperburuk kondisi dan meningkatkan risiko komplikasi.

Meski begitu, bukan berarti pengidap diabetes tidak boleh mengonsumsi camilan. Hanya saja, camilan untuk pengidap diabetes tidak bisa sembarangan dan harus memerhatikan kandungan nutrisinya.

Sebagaimana dilansir dari Healthline, camilan untuk pengidap diabetes sebaiknya mengandung serat, protein, dan lemak sehat. Pasalnya, nutrisi-nutrisi tersebut dapat membantu menjaga kadar gula dalam darah tetap terkendali.

BACA JUGA:Ternyata Daun Mangga Punya Banyak Manfaat Bagi Kesehatan, Apa Saja?

1. Telur Rebus

Makanan satu ini bisa dijadikan camilan sehat yang baik bagi mereka pengidap diabetes. Selain mengenyangkan, telur rebus mengandung protein tinggi yang dapat mencegah gula darah naik.

Studi menunjukkan bahwa, pengidap diabetes yang rutin mengonsumsi dua butir telur sehari mengalami penurunan kadar gula darah puasa dan hemoglobin A1c (HbA1c).

 

2. Yogurt dan Buah Beri

 

Selanjutnya, camilan yang sehat untuk penderita diabetes adalah campuran antara yogurt dan buah beri. Buah beri, seperti blackberry, stroberi, dan rasberi kaya akan serat yang membantu memperlambat proses pencernaan, sehingga mengurangi kadar gula darah setelah makan.

Selain itu, yogurt juga dikenal sebagai makanan yang dapat membantu mengelola kadar gula darah. Terutama, Greek yogurt yang memiliki kandungan protein paling tinggi.

 

3. Kacang Almond

Kategori :