Anto Boyratan, Mengukir Jejak Sejarah Pebasket Indonesia di NBL1 Australia

IST Anto Boyratan, sumber foto @antofboyratan--

BACAKORANCURUP.COM - Anto Febryanto Boyratan, pemain berbakat dari Pelita Jaya Jakarta, resmi mengukir sejarah sebagai atlet putra Indonesia pertama yang berkompetisi dalam ekosistem NBL.

Kepindahannya ke NBL1 Australia bersama Dandenong Rangers menjadi momen penting bagi perkembangan basket Indonesia di kancah global.

Pemain berusia 23 tahun asal Makassar, Sulawesi Selatan ini telah menandatangani Perjanjian Impor Asia dengan Dandenong Rangers untuk musim 2025, yang akan dimulai pada Maret mendatang.

Prestasi Anto selama beberapa tahun terakhir membuktikan bahwa kerja keras dan dedikasi bisa membawa pemain Indonesia ke level yang lebih tinggi.

Anto bukan nama baru dalam dunia basket Indonesia. Selama membela Pelita Jaya, ia berhasil membawa timnya menjuarai IBL 2024 serta meraih gelar IBL Oasis+ All-Indonesian 2024.

BACA JUGA:Grand Prix Thailand Jadi Ujian Yamaha

BACA JUGA:Real Madrid Sulap Santiago Bernabeu Jadi Stadion Kedap Suara

Karier cemerlangnya juga terlihat di level perguruan tinggi, di mana ia sukses memenangkan beberapa Kejuaraan Nasional Liga Mahasiswa bersama Universtas Perbanas.

Selain itu, penampilannya di Pekan Olahraga Nasional Aceh 2024 bersama tim Sulawesi Selatan semakin menegaskan posisinya sebagai salah satu pemain terbaik yang dimiliki Indonesia.

CEO Liga Basket Indonesia, Junas Miradiarsyah, menyambut kepindahan Anto ke NBL1 South dengan penuh kebanggaan.

"Melihat Anto Boyratan bergabung dengan Dandenong Rangers adalah bukti nyata bahwa pemain Indonesia bisa bersaing di liga internasional. Perjalanan ini akan menjadi inspirasi bagi pemain lain untuk terus berkembang dan menantang diri mereka di level tertinggi."

Selama empat bulan terakhir, Anto menjalani pelatihan intensif di Impact Basketball, Las Vegas, yang membantunya meningkatkan keterampilan dan kesiapan fisiknya sebelum terjun ke kompetisi yang lebih tinggi.

"Saya merasa terhormat bisa bergabung dengan Dandenong Rangers dan berkompetisi di NBL1 Australia. Ini adalah langkah besar bagi karier saya, dan saya siap menghadapi tantangan ini sambil membawa nama Indonesia ke panggung internasional," kata Anto dengan penuh semangat.

Pelatih Pelita Jaya, Johannis Winar, turut memberikan dukungannya dan menyebut bahwa ini adalah momentum besar bagi perkembangan basket Indonesia.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan