Tips Ampuh Cara Mengatasi Cegukan Saat Puasa agar Tidak Mengganggu Ibadah

--
BACAKORANCURUP.COM - Cegukan atau hiccups adalah kondisi yang seringkali datang tanpa diduga dan dapat sangat mengganggu terutama ketika sedang menjalankan puasa.
Ketika berpuasa tubuh mengalami banyak perubahan termasuk pola makan dan minum yang tidak biasa yang dapat memicu cegukan.
Meskipun cegukan biasanya tidak berbahaya namun rasa tidak nyaman yang ditimbulkan dapat mengganggu kenyamanan selama berpuasa.
Berikut beberapa tips yang dapat membantu mengatasi cegukan selama berpuasa:
BACA JUGA:Kebiasaan Ini Dapat Menyebabkan Rem Motor Blong
BACA JUGA:Pertengahan Ramadan, Satgas Pangan Polres Rejang Lebong Kembali Cek Ketersediaan Stok MinyaKita
1. Minum Air Putih saat Buka Puasa dengan Perlahan
Cegukan dapat disebabkan oleh iritasi pada diafragma yang mempengaruhi pernapasan. Cobalah untuk minum air putih dalam jumlah yang sedikit tetapi perlahan saat berbuka puasa. Hindari minum dalam jumlah banyak sekaligus karena dapat menyebabkan perut kembung yang justru memperburuk cegukan.
2. Makan Secara Perlahan
Makan terlalu cepat atau terburu-uru dapat menyebabkan cegukan sebab udara yang masuk ke dalam perut saat makan terburu-buru. Pastikan makan dengan perlahan dan mengunyah makanan dengan baik ketika berbuka puasa. Hal ini bisa membantu mencegah cegukan muncul karena proses pencernaan yang lebih lancar.
3. Mencoba Teknik Pernapasan
Teknik pernapasan dapat menjadi cara efektif untuk mengatasi cegukan. Bisa mencoba untuk menarik napas dalam-dalam, menahannya selama beberapa detik, kemudian melepaskannya perlahan. Ulangi beberapa kali hingga cegukan mulai reda. Teknik pernapasan ini membantu menenangkan diafragma dan mengatur pernapasan dengan lebih baik.