Rejang Lebong Usulkan Peningkatan Fasilitas ke Kemenhub, Ini Daftarnya!

Kantor Dishub Rejang Lebong.-NICKO/CE -

BACAKORANCURUP.COM - Dalam rangka meningkatkan fasilitas dan Sarpras penunjang keselamatan guna memaksimalkan kinerja, Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Rejang Lebong saat ini tengah mengusulkan penambahan dan peningkatan fasilitas ke Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI.

Plt Kepala Dishub Rejang Lebong H R Suryadi SSos menyampaikan, usulan yang dilakukan pihaknya itu tentu tidak langsung ke Kemenhub, melainkan melalui BPTD Kelas III Bengkulu.

Dimana kata dia, usulan tersebut sudah disampaikannya secara langsung kepada Kepala BPTD Kelas III Bengkulu saat kunjungannya monev ke Terminal Simpang Nangka beberapa waktu lalu.

"Saat kunjungan pihak BPTD ke Rejang Lebong kemarin, kami diundang secara langsung oleh mereka. Jadi untuk mengambil kesempatan yang ada, kita mengusulkan peningkatan fasilitas kepada pihak BPTD Bengkulu. Alhamdulillah disambut baik oleh mereka, dan akan ditindaklanjuti," kata Suryadi.

BACA JUGA:DPRD Siap Panggil OPD

BACA JUGA:Pemkab Segera Rekrut Ulang Perangkat Agama Masjid Agung Baitul Makmur!

Dia menyampaikan, tanggal 8 Januari 2025 besok pihaknya juga mendapat undangan kunjungan ke BPTD Bengkulu.

Karena itu saat ini pihaknya masih melengkapi berkas yang dibutuhkan untuk pengajuan usulan tersebut.

Mulai dari surat permohonan dari Bupati Rejang Lebong kepada Kementerian serta kesanggupan pemeliharaan fasilitas yang diusulkan tersebut.

"Yang jelas kita akan sosialisasi dulu ke BPTD Bengkulu, karena itu kita berharap nantinya usulan kita bisa diakomodir," terangnya.

Adapun sejumlah usulan yang diajukan oleh pihaknya sebut Suryadi, diantaranya zona selamat sekolah untuk 4 Lokasi, marka jalan sepanjang 5.000 M², paku marka untuk 2.000 M², PJU Listrik 150 buah, Delinator 500 buah, Guardrail 500 M², Pita kejut 10 lokasi, Cermin Tikungan 20 buah, Traffic Light Simpang 4 Korem 1 unit, Traffic Light Simpang 3 Perbo 1 unit, Warning Light depan rumah FKPD 6 lokasi.

"Saat ini kan baru perencanaan, namun untuk memenuhi kebutuhan yang diperlukan, kita benar-benar berharap usulan ini bisa ditindaklanjuti dengan baik secara maksimal," tutupnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan